Pencuri Motor Diamuk Massa
Minggu, 05 Agustus 2012 – 02:48 WIB
KARAWANG - Seorang pelaku curanmor asal Kampung Krajan Cilempeung, Desa Pasirjaya, Kecamatan Cilamaya Kulon, babak belur dihakimi massa. Korban masih untung, karena salah satu petugas Polsek Tempuran berhasil mengamankan dari amuk massa. "Setelah pelaku tertangkap massa, kami pun langsung mengamankan pelaku. Khawatir massa akan semakin beringas menghakimi pelaku. Untuk barang bukti sudah kami amankan, dan pelaku yang babak belur sudah kami larikan ke RSUD Karawang,"Â paparnya.
Aiptu Asep JPS Kanit Reskim Polsek Tempuran menjelaskan, pelaku curanmor tersebut berinisial HB (25) yang membawa satu buah sepeda motor dengan Nopol T 5347 GP. Setelah mendapat keterangan dari beberapa saksi mata, kata Aiptu Asep, si pelaku ini mencuri motornya di wilayah Desa Cilamaya Kulon. Saat aksinya kepergok warga, setelah itu pelaku melarikan diri ke wilayah Tempuran.
Baca Juga:
Diteruskannya, HB melarikan kendaraan hasil curiannya melintas wilayah hukum Polsek Tempuran, yakni di sekitar jalan Desa Ciparage Jaya. Dikarenakan jalan tersebut masih ramai, massa pun mengejar serta mendapatkan sang pelaku. Massa yang berhasil menangkap pelaku langsung menggebuki pelaku hingga babak belur.
Baca Juga:
KARAWANG - Seorang pelaku curanmor asal Kampung Krajan Cilempeung, Desa Pasirjaya, Kecamatan Cilamaya Kulon, babak belur dihakimi massa. Korban
BERITA TERKAIT
- Polisi Gelar Prarekonstruksi Penembakan Siswa SMKN 4 Semarang, Kok Tidak di Depan Paramount Village?
- Tegas, Bea Cukai Tindak Puluhan Ribu Ekor Benih Bening Lobster di Lampung Selatan
- Bripka R Penembak Siswa SMKN 4 Semarang Disebut Pakai Narkoba, Kombes Irwan Bilang Begini
- Gudang Miras Ilegal Diduga Milik Petinggi Partai Digerebek, Polres Tangsel: Proses Hukum Terus Berjalan
- Polri Tukar Buron Judol Handoyo Salman dengan DPO Filipina
- Soroti 2 Kasus Penembakan oleh Polisi, Setara Institute Singgung Kesehatan Mental