Pencurian Sepeda Motor di Minimarket Terekam CCTV, Pelaku Bawa Senjata Mengerikan

jpnn.com, JAKARTA - Aksi pencurian sepeda motor di halaman salah satu minimarket di Jalan Raya Pondok Ranggon, Cipayung, Jakarta Timur terekam CCTV.
Berdasarkan rekaman CCTV, aksi pencurian yang terjadi pada Sabtu (26/12) malam itu bermula saat minimarket hendak tutup.
Dua pelaku menggunakan sepeda motor tiba di halaman minimarket. Saat itu terdapat satu unit motor karyawan minimarket merk Honda Beat bernomor polisi B 4154 KHC yang terparkir.
Seorang pelaku tetap berada di motor berperan mengawasi situasi sekitar dan pelaku lainnya yang mencuri sepeda motor.
Saat situasi aman, pelaku langsung mencuri sepeda motor korban dalam hitungan menit.
Aldi, korban sekaligus pegawai minimarket mengatakan, berdasarkan rekaman CCTV, salah seorang pelaku membawa senjata api saat beraksi.
"Pas saya mau pulang, motor sudah hilang, motor tahun 2017. Modusnya bawa senjata api pokoknya, kejadiannya cepat yah 2 menit, 3 menit sudah kelar itu," kata Aldi saat dikonfirmasi, Senin (28/12).
Menurut Aldi, pencurian sepeda motor di tempatnya bekerja tersebut sudah kerap terjadi.
Aksi pencurian sepeda motor di halaman salah satu minimarket di Jalan Raya Pondok Ranggon, Cipayung, Jakarta Timur terekam CCTV.
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Anak Perempuan Diduga Diculik di Pasar Rebo, Polisi Periksa CCTV
- Begal Bawa Senjata Api dan Parang Ditembak Petugas Polda Sumut
- Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Hewan Ternak di Ogan Ilir
- Penusukan Brutal di Semarang Terekam CCTV, Polisi Buru Pelaku
- Polisi Periksa Oknum TNI terkait Penjualan Senpi kepada KKB