Pendaftar Jalur Mandiri Melonjak

Dampak Penghapusan SNMPTN Jalur Ujian Tulis

Pendaftar Jalur Mandiri Melonjak
Pendaftar Jalur Mandiri Melonjak
Ada faktor lain yang menyebabkan bakal membludaknya pendaftar jalur mandiri, saat SNMPTN jalur Ujian Tulis dihapus tahun depan. Yaitu, ketika ada sekolah-sekolah yang di-blacklist karena mengatrol nilai rapor siswanya supaya bisa diterima masuk PTN melalui SNMPTN jalur Undangan.

 

Seperti diketahui, jika ada sekolah yang dinyatakan terbukti berbuat jahat tadi, maka dilarang ikut SNMPTN jalur Undangan tahun berikutnya. Karena tidak bisa ikut, maka seluruh siswa alumni sekolah tersebut hanya bisa masuk PTN melalui jalur mandiri.

 

Dengan perhitungan ini, Djoko mewanti-wanti supaya sekolah tidak memainkan nilai rapor siswa mereka. Sebab, resiko mengatrol nilai akan dirasakan siswa alumni. Dalam aturannya, untuk mendaftar di SNMPTN jalur Undangan, wajib melampirkan nilai rapor semester III, IV, dan V.

Djoko menjelaskan, panitia mudah mengetahui kecurangan ketika membandingkan dengan nilai unas. "Selain itu kami juga tetap menerima laporan masyarakat," katanya.

JAKARTA - Ditjen Pendidikan Tinggi (Dikti) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) sudah mengantisipasi dampak dari penghapusan SNMPTN

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News