Pendaftaran CPNS 2018 Juni, Penetapan Formasi Akhir Mei

Pendaftaran CPNS 2018 Juni, Penetapan Formasi Akhir Mei
Peserta tes CPNS menunggu giliran mengikuti SKD. Foto: Radar Tarakan/JPNN.com

Meski begitu, Muabdin mengaku untuk kuota formasi final sampai saat ini belum diputuskan. Sejauh ini yang diberikan Kemenpan masih kuota global. Sesuai informasi, formasi final ditetapkan akhir bulan ini.

"Pengurangan kuota ini bukan hanya di Malut, tapi semua daerah. Sebab harus menyesuaikan juga dengan kuota nasional yang dibagi sama ke seluruh daerah,” sambungnya.

Menurut Muabdin, Malut diuntungkan dengan besaran belanja pegawai yang hanya 25 persen dari total APBD. Pasalnya, daerah yang belanja pegawainya mencapai 50 persen dari total APBD tidak lagi diberikan jatah penambahan CPNS.

”Untuk kabupaten/kota di Malut usulan terbanyak adalah Halmahera Selatan yang mencapai 1.000 lebih, namun hanya bisa diakomodir di atas 300 orang. Kuota yang paling panyak adalah Pulau Taliabu karena sebagai kabupaten baru. Tapi saya tidak tahu angka pastinya," tukasnya. (udy/kai)


Pendaftaran CPNS 2018 akan dilakukan Juni, sementara untuk penetapan formasi CPNS ditargetkan akhir Mei ini.


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News