Pendaftaran CPNS 2019: Pemkab Ingin dapat Tambahan 1.000 Pegawai
jpnn.com, BERAU - Pemerintah Kabupaten Berau, Kaltim, akan ikut mengajukan usulan formasi pendaftaran CPNS 2019.
Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Berau, Abdul Rifai mengatakan, pihaknya sudah mengetahui rencana Kemenpan-RB yang akan membuka kembali kuota penerimaan CPNS pada 2019 ini, seperti yang dilakukan pada 2018 lalu.
Karena itu, pihaknya sudah ancang-ancang ikut mengajukan usulan formasi. “Saat ini masih banyak sekali kita kekurangan pegawai, apalagi untuk posisi guru hingga tenaga kesehatan,” katanya saat diwawancarai Berau Post (Jawa Pos Group).
Pihaknya saat ini telah melakukan evaluasi dan analisis jabatan terhadap posisi di lingkungan Pemkab Berau yang masih kosong.
“Kalau memang Menpan benar-benar membuka seleksi CPNS lagi, apa yang menjadi hasil evaluasi dan analisis jabatan tadi akan menjadi dasar kami untuk mengajukan kembali,” ucapnya.
Rifai menjelaskan, banyaknya posisi yang kosong dikarenakan cukup lamanya pemerintah pusat tak membuka penerimaan CPNS. Sebelumnya penerimaan dilaksanakan pada 2014 silam dan empat tahun kemudian kembali dilaksanakan atau tepatnya pada 2018 lalu.
Karena itu, pada penerimaan CPNS 2018 pihaknya mengajukan sekitar 1.000 kuota untuk mengisi sejumlah posisi dan untuk mengisi kekurangan pegawai.
BACA JUGA: Pendaftaran PPPK dari Honorer K2 Dibuka 8 Februari
Jelang pendaftaran CPNS 2019, Pemkab Berau Kaltim akan mengajukan formasi sekitar 1.000 lowongan.
- Heboh soal Kabar Penyerahan SK CPNS 2019 untuk Honorer K2, BKN Merespons
- 353 CPNS 2019 Belum Kantongi NIP, PPPK Lebih Banyak Lagi, BKN Ungkap Penyebabnya
- Sekjen Kemenag: Bagi Penerima SK CPNS Jangan Senang Dahulu, Anda Masih Calon
- CPNS 2019 Mulai Bertugas, KemenPAN-RB: Tingkatkan Kinerja, Ingat Masa Percobaan Setahun
- CPNS KemenPAN-RB Sudah Masuk Tahap Pembukaan Rekening Gaji
- Dinyatakan Lulus, Empat Peserta CPNS Malah Mengundurkan Diri