Pendaftaran CPNS 2021: 6 Sekolah Kedinasan Pelamar Terbanyak, IPDN dan STAN Paling Favorit
jpnn.com, JAKARTA - Menjelang penutupan pendaftaran CPNS 2021 jalur sekolah kedinasan, masih banyak pelamar yang belum memenuhi kelengkapan berkas.
Data Badan Kepegawaian Negara (BKN), Rabu, 28 April pukul 09:08 WIB, pelamar yang sudah membuat akun sebanyak 245.188.
Yang sudah memilih sekolah 164.667 orang dan submit 115.709 pelamar.
"Sepertinya masih banyak yang terkendala dalam proses unggah berkas, makanya yang submit belum sebanyak akun yang sudah dibuat," kata Diah Eka Palupi, pranata humas madya BKN kepada JPNN.com, Rabu (28/4).
Dia kembali mengingatkan kepada pelamar untuk segera menyelesaikan proses pendaftaran.
"Kalau dihitung dengan hari ini, maka masih tersisa waktu tiga hari untuk mendaftar. Ingat pendaftaran ditutup 30 April," ucapnya.
Diah menyarankan agar pelamar mengecek lagi berkas yang sudah diunggah. Kalau berkas sudah lengkap dan benar, tidak usah tunggu lama-lama, segera submit.
"Mumpung masih ada waktu," imbaunya.
Menjelang penutupan pendaftaran CPNS jalur sekolah kedinasan hanya enam sekolah kedinasan yang pelamarnya banyak.
- Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2 Bagi Honorer TMS Sudah Dibuka, Cukup Unggah 2 Dokumen
- 5 Berita Terpopuler: Ada Tuntutan Pemecatan, Honorer Non-Database BKN Minta Kesempatan Kedua
- Honorer Non-Database BKN TMS Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2 Minta Kesempatan Kedua
- KepmenPAN-RB 634 Tahun 2024 Senjata Honorer TMS & Belum Melamar, Cermati 11 Ketentuannya
- 391 Peserta Ikuti SKB CPNS Kota Bengkulu
- 5 Berita Terpopuler: Ada Masalah Serius, MenPANRB Bikin Terobosan, Semua Honorer TMS Ikut Seleksi PPPK 2024 Tahap 2