Pendaftaran CPNS Dimulai Besok, Server BKN Siap

jpnn.com, JAKARTA - Pendaftaran seleksi CPNS di 61 instansi pusat dan daerah secara resmi dimulai besok (11/9).
Saat ini Badan Kepegawaian Negara (BKN) yang menjadi panitia seleksi nasional (Panselnas) penerimaan CPNS 2017 sudah menyiapkan infrastrukturnya, termasuk antisipasi bila pengunjung membeludak.
"Server BKN sudah siap. Yang ingin daftar langsung masuk ke sscn.bkn.go.id," kata Karo Humas BKN Mohammad Ridwan kepada JPNN, Minggu (10/9).
Berkaca pada pendaftaran pertama (Kemenkumham dan MA), Ridwan menyarankan agar pelamar tidak memburu hari pertama. Di samping menghindari traffic padat (siang hari).
"Nggak usah buru-buru. Waktu pendaftaran cukup panjang. Kalau terburu-buru bisa berakibat fatal," ucapnya.
Selain menyiapkan untuk pendaftaran CPNS tahap dua, di hari yang sama BKN juga menjadi tempat pelaksanaan seleksi kompetensi dasar (SKD) Kemenkumham dan MA. (esy/jpnn)
BKN sudah menyiapkan server pendaftaran seleksi CPNS di 61 instansi pusat dan daerah yang dimulai besok (11/9).
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- 5 Berita Terpopuler: PNS & PPPK Aset Negara Harus Disejahterakan, Silakan Cek Leger Gaji, Alhamdulillah
- Tukin PPPK Paruh Waktu 70% Gapok, SK Bisa jadi Jaminan Utang di Bank, Alhamdulillah
- 5 Berita Terpopuler: Data Resmi BKN Terungkap, Honorer Satpol PP Teriak, Tolong Jangan Tolak PPPK Paru Waktu!
- Data Resmi BKN Jumlah PPPK Paruh Waktu dari Seleksi Tahap 1, Lebih Banyak
- Formasi CPNS 2024 Kosong Lumayan Banyak, PPPK Lebih Besar, Hanguskah?
- Info BKN: Sebegini Formasi PPPK untuk Honorer di Seleksi Tahap 2