Pendaftaran PPPK 2024: Instruksi Nelson agar Kelulusan Honorer Bisa Maksimal
jpnn.com - KABUPATEN GORONTALO – Pendaftaran PPPK 2024 kemungkinan akan dibuka mulai 27 September pekan depan.
Namun, jadwal pendaftaran PPPK 2024 tersebut belum ditetapkan secara resmi oleh Panselnas CASN.
Jadwal tersebut baru sebatas kesepakatan hasil rapat kerja KemenPANRB dan BKN bersama Komisi II DPR pada Kamis (5/9) malam pukul 20.00 WIB hingga Jumat (6/9) pukul 02.00 WIB.
Berkaitan dengan hal tersebut, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo menyelenggarakan sosialisasi pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2024 di Gedung David-Tonny Sport Center, Limboto, Jumat (20/9).
Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo pada kegiatan itu mengatakan sosialisasi itu menjelaskan mekanisme seleksi PPPK sesuai KepmenPANRB No. 347/2024.
"Ribuan tenaga honorer dan kontrak menyambut baik kebijakan ini karena membuka peluang besar bagi tenaga honorer di tengah rencana pengurangan tenaga kontrak pada tahun mendatang," ucap Nelson Pomalingo.
Dia menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Gorontalo untuk menyelamatkan tenaga honorer dengan membuka kesempatan diangkat menjadi PPPK melalui seleksi tahun ini.
"Tahun depan tenaga honorer dan kontrak akan dikurangi, jadi peluang ini sangat penting," ujarnya.
Menjelang pendaftaran PPPK 2024, Pak Nelson menyampaikan instruksi agar tingkat kelulusan honorer bisa maksimal.
- BKN Ungkap Jumlah Pemda yang Mengajukan Formasi Tambahan PPPK 2024, Mengejutkan!
- Surat Terbaru Lagi dari BKN, CPNS & PPPK 2024 Jangan Main-Main
- BKN: Lulus CPNS atau PPPK 2024 Hasil Optimalisasi Bisa Mundur, Mekanismenya Begini
- Pendaftaran PPPK Tahap 2 Ditutup, Ini Kendala Honorer Belum Mendaftar
- Bu Sun Menjamin Tidak Ada Honorer Siluman Mendaftar PPPK 2024 Tahap 2
- Honorer Databse BKN Penasaran soal Seragam PPPK Paruh Waktu?