Pendaftaran SBM PTN Ditutup Besok Pukul 22:00
''Siswa yang ingin mendaftar UTBC masih bisa. Paling lambat 27 April pukul 22.00,'' ujarnya.
Suko menyatakan, pendaftar di bidang soshum masih menduduki peringkat pertama dengan 24.214 orang.
Kemudian, saintek 23.188 peserta dan campuran 5.384 orang.
Saat ini, lanjut dia, Panlok 50 juga sudah menyiapkan para pengawas ruangan.
Terdiri atas dosen dan guru. Mereka juga sudah dibagi mengawasi ujian tulis pada 8 Mei mendatang. Setiap ruangan akan diawasi dua orang.
''Pengarahan saat ini masih terus berlangsung,'' katanya.
Sementara itu, Wakil Rektor I Institut Teknologi Sepuluh November Surabaya (ITS) Prof Heru Setiawan mengatakan, kemarin panitia SBM PTN ITS memberikan pengarahan kepada pengawas.
Total ada 2.165 pengawas bidang saintek. Terdiri atas 956 orang sebagai penanggung jawab dan 1.209 orang untuk pengawas ruangan.
Panitia sudah menyiapkan ribuan ruangan untuk pelaksanaan SBMPTN di lima perguruan tinggi.
- Sindikat Joki SBMPTN di Surabaya Terbongkar, Omzetnya, Wow!
- Pengumuman SBMPTN 2022: Peserta Wajib Klik Pernyataan Siap Mundur, Kok Bisa?
- Begini Cara Melihat Pengumuman SBMPTN 2022, Bisa Pakai HP, Tenang ya
- Peserta SBMPTN 2022 Terbukti Curang Bakal Diberi Sanksi Tegas, Bisa Sampai Pidana
- Peduli Pendidikan, PDIP Jakarta Gelar Try Out SBMPTN 2022
- Banyak Calon Peserta UTBK SBMPTN 2022 Bermasalah, LTMPT Ambil Kebijakan Ini