Pendapatan Bersih PT ITM Naik 43 Persen
Targetkan Produksi 23 Juta Ton Batubara Tahun Ini
Senin, 29 Maret 2010 – 16:53 WIB
JAKARTA - PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITM) mencatat pendapatan bersih sebesar USD 336 juta di tahun 2009, atau naik sebesar 43 persen dari USD 235 juta di tahun 2008. Sementara di tahun 2010 ini, PT ITM menargetkan produksi batubara sebesar 23 juta ton.
"Penyumbang utama peningkatan pendapatan ini, terjadi karena volume penjualan batubara naik sebanyak 3,3 juta ton, yakni dari 17,7 juta ton di tahun 2008 menjadi 21 juta ton batubara di tahun 2009," ungkap Manajer Corporate Communications Department PT ITM, Melina Karamoy.
Baca Juga:
Dijelaskan Melina lagi, total penjualan bersih hingga akhir tahun 2009 sendiri adalah sebesar USD 1.508 juta, atau naik 15 persen dari USD 1.317 juta di tahun sebelumnya. Peningkatan volume penjualan ini mampu menaikkan pendapatan sebelum bunga dan pajak (Earning Before Interest and Taxes/EBIT) perusahaan itu, di mana EBIT sampai penghujung tahun 2009 tercatat sebesar USD 436 juta, atau naik 28 persen dari USD 340 juta untuk periode yang sama di tahun 2008.
Peningkatan ini, juga disebutkan mampu menaikkan marjin laba kotor, dari sebesar 2 persen menjadi 38 persen di tahun 2009, serta mengimbangi penurunan rata-rata harga jual batubara, dari USD 73,9 per ton di tahun 2008, menjadi UD 71,5 per ton di tahun 2009. Walhasil, hingga akhir tahun 2009, posisi kas dan setara kas PT ITM adalah sebesar USD 429 juta, atau naik 93 persen dari USD 222 juta di tahun 2008.
JAKARTA - PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITM) mencatat pendapatan bersih sebesar USD 336 juta di tahun 2009, atau naik sebesar 43 persen dari USD
BERITA TERKAIT
- Selamat, Pertamina Raih Penghargaan Internasional Bidang Investor Relations
- Diaspora Loan BNI Bantu Pemilik Bakso Ini Kembangkan Bisnis di Seoul
- Gandeng 30 UMKM Binaan, DMI Gelar Festival Rumah Wirausaha Masjid
- 20 Unit Bus Listrik CKD Pertama dari VKTR & Karoseri Laksana Resmi Beroperasi, Layani Rute Ini
- Ini Capaian yang Diraih Pertamina Sepanjang 2024, Keren
- Harga Emas Antam Melonjak Hari Ini 11 Januari, Jadi Sebegini Per Gram