Pendapatan MMS Naik Tipis
Kamis, 12 Mei 2011 – 10:17 WIB
JAKARTA - Pendapatan PT Marga Mandala Sakti (MMS) naik tipis, 3 persen. Pemegang konsesi jalan tol Tangerang-Merak sepanjang 72,45 kilometer itu membukukan pendapatan Januari-April 2011 sebesar Rp 110 miliar.
"Kenaikan pendapatan itu dipicu adanya peningkatan lalu lintas harian kendaraan sebesar 8 persen selama periode Januari-April," kata Presiden Direktur MMS Wiwiek Santoso di Jakarta, Rabu (11/5).
Baca Juga:
Menurutnya, dalam 4 bulan terakhir, perusahaan telah membukukan pendapatan sedikitnya Rp110 miliar atau mencapai lebih 25 persen dari target 2011. "Kami bidik pendapatan sampai akhir tahun sebesar Rp 400 miliar," lanjutnya.
Dengan adanya peningkatan kualitas jalan yang tengah dilakukan perusahaan saat ini, lanjut Wiwiek, target tersebut dapat terealiasi hingga akhir tahun. "Selama 4 bulan pertama tahun ini, pendapatan kami sudah Rp110 miliar kurang lebih, atau tumbuh 3 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu," tuturnya.
JAKARTA - Pendapatan PT Marga Mandala Sakti (MMS) naik tipis, 3 persen. Pemegang konsesi jalan tol Tangerang-Merak sepanjang 72,45 kilometer itu
BERITA TERKAIT
- Gerakan Boikot Jangan Dimanfaatkan untuk Persaingan Bisnis
- Pemerintah Meluncurkan Satgas Jejaring Advokasi Inklusi Keuangan Digital Perempuan
- Lion Parcel dan Indah Logistik Bekerja Sama untuk Perkuat Infrastruktur Pengiriman
- Presiden Prabowo Saksikan Serah Terima Kepemimpinan Kaukus ASEAN – ABAC dari Indonesia ke Malaysia
- Netzme Luncurkan Sentra QRIS UMKM di Surakarta
- Prudential Syariah-UIN Syarif Hidayatullah Edukasi Tingkatkan Literasi & Inklusi Keuangan