Penderita Stroke Nyaris Terjebak Banjir
jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah petugas mulai mengevakuasi warga korban genangan air dan banjir di kawasan Jakarta.
Salah satunya di Jalan Masjid Al Makmur RT 017, RW 07 Gang Buntu, Pejaten Timur, Pasar Minggu.
Komandan Sektor IX Pasar Minggu Suku Dinas Penggaluangan Kebakaran dan Penyelematan Jakarta Selatan Ruwanto mengatakan, mereka membantu sejumlah warga yang kesulitan mengungsi.
Di antaranya yang sedang sakit dan lansia. “Salah satu yang kami evakuasi adalah Lela, dia wanita yang sedang sakit stroke,” kata Ruwanto, Senin (5/2).
Ketika itu air sudah mulai menggenang, sementara Lela sendirian di rumah. “Suaminya sedang narik ojek online, jadi kami yang evakuasi,” imbuh dia.
Namun, akhirnya Lela bisa dievakuasi sebelum air kian meninggi. Bahkan kini air sudah seleher orang dewasa
“Karena stroke jadi harus digendong, dia tidak bisa jalan," tambah dia. (mg1/jpnn)
Banjir di sekitar wilayah Pejateng Timur Jakarta Selatan sudah setinggi leher orang dewasa.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- 3 Cawagub Tawarkan Kebijakan Menangani Banjir di Jakarta
- Ridwan Kamil Bakal Pakai Program Sumur Resapan Anies Baswedan untuk Atasi Banjir
- Banjir Merendam Beberapa Wilayah di Jakarta Pagi Ini
- Banjir Jakarta Hari Ini, 5 RT di Jaksel Terendam
- BPBD DKI Sebut Banjir Terjadi di 18 RT Jakarta Timur
- Hujan Deras, 7 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang Banjir, Berikut Lokasinya