Pendeta Dibalik Papan Gereja di Australia yang Selalu Jadi Bahan Pembicaraan

Pendeta di Australia, Rod Bower terkenal karena kata-kata yang terpampang di papan luar gerejanya seringkali menimbulkan kontroversi.
Seringkali papan yang berada di gereja Gosford, di kawasan New South Wales menuliskan pernyataan sebagai reaksi atas berita-berita terhangat. Dan baru-baru ini ia 'terkesan' sedikit kesulitan untuk merespon pergolakan politik di Canberra.

Hanya dalam beberapa hari, pesan-pesan yang disampaikan mencerminkan episode politik yang berubah cepat.
Sebelumnya, di papan tertulis: "TUHAN BANTU KAMI" menjadi "GANTI PEMIMPIN, TAK AKAN GANTI APA-APA. GANTI SISTEM, GANTI DUNIA".
Pendeta dari aliran Kristen Anglikan kini telah menulis sebuah buku berjudul, 'Outspoken: The Life and Work of the Man Behind Those Signs".
"Mengapa saya 'outspoken' [atau blak-blakan] adalah karena ada beberapa hal yang sangat penting untuk dipikirkan oleh kita sebagai orang, sebagai bangsa, juga sebagai bagian dari peran kenabian di gereja, untuk membuat orang ikut berpikir dan untuk menyoroti masalah-masalah itu, " Kata Pastor Rod.
"Saya bersemangat tentang hak asasi manusia dan itulah yang mendorong saya melakukannya."
- Keberadaan Seorang Warga Indonesia di Tasmania Sempat Dikhawatirkan
- Dunia Hari Ini: Angin Kencang Mulai Menghantam Pesisir Timur Australia
- Warga Indonesia Dilaporkan Hilang di Tasmania Setelah Putus Kontak dengan Keluarga
- Hal yang Perlu Disiapkan untuk Hadapi Cuaca Buruk, Seperti Siklon Alfred
- Dunia Hari Ini: Bom Bunuh Diri di Pakistan Menewaskan 18 Orang
- Kabar Australia: Hampir 100 Orang Tenggelam Sepanjang Musim Panas