Pendeta Senior: Ini Pertanda Antara HKBP dan Pak Anies Bisa menjadi Satu
jpnn.com, JAKARTA - Memantau pelaksanaan ibadah malam Natal 2019, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengunjungi dua Gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP), yakni Grogol dan Rawamangun.
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tersebut dihadiahi kain khas Batak, ulos.
Pertama, Anies diberi hadiah ulos oleh Pendeta Albiner Hutauruk saat mengunjungi Gereja HKBP Petojo di Grogol, Jakarta Barat.
"Saya pertama-tama menyampaikan terima kasih sebuah kehormatan mendapatkan kain ulos ini yang rajutan tenunnya luar biasa. Terima kasih kepada bapak-ibu sekalian. Mudah-mudahan pantas, pas," kata Anies di Gereja HKBP Petojo di Grogol, Jakarta Barat, Selasa (24/12).
Anies kembali mendapat kain ulos dari HKBP Rawamangun, Jakarta Timur. Pendeta senior yang mendampingi Anies di gereja tersebut mengatakan bahwa pemberian kain khas batak itu merupakan tanda persatuan antarumat beragama.
"Ini juga sebagai pertanda antara HKBP dan Pak Anies bisa menjadi satu. Kita harus mendukung Bapak Anies selama jadi Gubernur," katanya.
Anies menyatakan kain ulos tersebut akan disimpan di kantor kerjanya di Balai Kota Jakarta.
Tidak lupa Anies juga menyampaikan ucapan selamat pada umat Kristiani yang merayakan Natal tahun 2019 dan mengharapkan kedamaian di Jakarta secara umum.
Gubernur DKI Jakarta Anies mendapat ulos saat mengunjungi dua Gereja HKBP, dalam rangka memantau pelaksanaan ibadah Natal.
- Kedekatan Anies-Ahok Simbol Perlawanan ke Pemerintah hingga Sinyal Oposisi
- Buah Manis Kerja Sama Lintas Sektor, Riau 2 Terbaik Kerukunan Beragama se-Indonesia
- Momen Ketua Umum Bhayangkari Rayakan Natal Bersama Penyintas Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
- Rayakan Hari Natal Bersama Anak-anak Penyintas Lewotobi, Istri Kapolri Berikan Kado Spesial
- Sambut Natal dan Tahun Baru dengan Solusi Praktis dari Modena
- Libur Natal, Telkomsel Sebut Trafik Akses Internet Meroket, Terbanyak untuk Main Game