Pendidikan Gratis Sulit Terwujud
Rabu, 08 Agustus 2012 – 10:53 WIB
KEJAKSAN - Rencana Pemkot Cirebon untuk menggratiskan sekolah hingga 12 tahun sepertinya mustahil. Pasalnya, pemerintah pusat belum melakukan hal itu, dan akan sangat sulit dilakukan di Kota Cirebon.
Pengamat Pendidikan Sutanto SPd MPd menjelaskan, tidak mudah untuk merealisasikan sekolah gratis selama 12 tahun. Selain belum dilakukan pemerintah pusat, anggaran pendapatan belanja daerah (APBD) Kota Cirebon untuk alokasi pendidikan saja belum termasuk untuk anggaran pembangunan fisik. Jika SMA sederajat harus digratiskan, anggaran yang dibutuhkan akan sangat besar.
Baca Juga:
"Wacana tersebut masih jauh dari harapan, tetapi patut di apresiasi” kata Sutanto di kantornya, Selasa (7/8).
Ia menjelaskan, dana alokasi khusus (DAK) dan Bantuan Provinsi (Banprov) Jabar tidak akan cukup untuk membiayai sekolah gratis sampai SMA. Salah satu solusi yang mungkin dilakukan adalah dengan memanfaatkan anggaran Corporate Sosial Responsbility (CSR). Yaitu para siswa tidak mampu di tingkat SMA, akan diberikan beasiswa. "Namun untuk itu, perlu adanya Perda yang mengatur CSR," jelasnya.
KEJAKSAN - Rencana Pemkot Cirebon untuk menggratiskan sekolah hingga 12 tahun sepertinya mustahil. Pasalnya, pemerintah pusat belum melakukan hal
BERITA TERKAIT
- Mendikdasmen: Gelar Hasil Karya Buka Peluang Peserta Didik Mendapat Pendidikan Bermutu
- Guru Agama Bingung, Kemenag & Kemendikdasmen Lepas Tangan soal Tunjangan Sertifikasi
- Wisuda ke-7 i3L, 180 Lulusan Siap Melangkah ke Dunia Profesional
- Gelar Perayaan Natal 2024, Untar: Simbol untuk Menciptakan Kebersamaan
- IGC Perkenalkan Pendidikan Karakter Melalui Program Makanan Bergizi di Sekolah
- Wamen Stella Cristie Dorong Insentif Dosen untuk Penelitian