Pendidikan Lalu Lintas Masuk dalam Pelajaran PKN
Selasa, 01 November 2016 – 23:53 WIB
JAKARTA - Kecelakaan lalu lintas banyak dialami pengguna jalan usia muda. Tingginya angka kecelakaan itu, membuat Korps Lalu Lintas Polri menggodok formulasi guna menekan hal tersebut. Kakorlantas Polri Irjen Agung Budi Maryoto mengungkapkan, salah satunya memberikan pendidikan tentang keselamatan berlalu lintas bagi pelajar. "Hari ini 500 guru SD, SMP, dan SMA se-DKI Jakarta dihadirkan ke Mako Korlantas Polri. Di sana mereka diberikan pengetahuan tentang modul tertib berlalu lintas," kata Agung di Mako Korlantas Polri, Jakarta, Selasa (1/11). Diterangkannya, pemahaman keselamatan berlalu lintas, rencananya akan menjadi subjudul pada mata pelajaran wajib Pendidikan Kewarganergaan (PKN). Karenanya Korlantas Polri mengajarkan lebih dulu para guru agar memahami dasar keselamatan berlalu lintas. "Kami ajarkan modul itu, agar guru paham. Jadi enggak perlu polisi yang mengajarkan," jelas dia. Agung berharap, para dapat meneruskan pemahaman berlalu lintas kepada anak didiknya tepat pada sasaran. "Ya tujuan akhirnya adalah menekan angka kecelakaan yang menyebabkan meninggal dunia," pungkas Agung. (Mg4/jpnn)
Baca Juga:
JAKARTA - Kecelakaan lalu lintas banyak dialami pengguna jalan usia muda. Tingginya angka kecelakaan itu, membuat Korps Lalu Lintas
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Cerita Mendikdasmen Abdul Mu'ti Baru Menjabat Sudah Kena Omelan, Kocak
- Dituding Kampus Abal-Abal, UIPM Tunjukkan Bukti Terdaftar di Kemenkumham RI
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti: Makan Bergizi Gratis Membentuk Karakter & Kepribadian Mulia
- Buntut Penangguhan Gelar Doktor Bahlil, Deolipa Minta 2 Dekan UI Mundur dari Jabatannya
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti Sampaikan Pesan Prabowo soal Kurikulum Merdeka, Alon-Alon