Pendiri PKS Prediksikan Jokowi Unggul 10 Persen
Senin, 17 September 2012 – 02:04 WIB
JAKARTA - Salah satu tokoh pendiri Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Yusuf Supendi, memperkirakan pasangan Joko Widodo-Basuki T Purnama akan unggul dari Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli pada Pemilukada DKI Jakarta. Yusuf memprediksikan selisih antara Jokowi -panggilan Joko Widodo- dengan Foke -sapaan Fauzi Bowo- sekitar 10 persen.
Hal itu disampaikan Supendi saat ditemui di sela-sela acara halal bihalal masyarakat Garut dan Sunda di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Minggu (16/9). Menurut Supendi, prediksinya itu bukan asal-asalan.
Baca Juga:
"Saya bukan sebagai pendukung Jokowi, tapi sebagai politisi saya sudah menghitung sejak putaran pertama. Dukungan baru ke Foke dari PKS, bekas pendukung Alex-Nono maupun PPP itu maksimal cuma 16,39 persen," kata Supendi.
Menurutnya, keputusan PKS mendukung Foke juga tak serta-merta diikuti kader di tingkat bawah. Meski mesin PKS bergerak, kata Supendi, namun belum tentu kader dan simpatisan partai yang sebelumnya bernama Partai Keadilan itu mau mengikuti instruksi untuk memilih Foke.
JAKARTA - Salah satu tokoh pendiri Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Yusuf Supendi, memperkirakan pasangan Joko Widodo-Basuki T Purnama akan unggul
BERITA TERKAIT
- Anies Siapkan Tim Sinkronisasi untuk Sesuaikan Program APBD DKI
- Resmi! Anies-Sandi Sebagai Gubernur dan Wagub DKI Terpilih
- Terimalah...Permohonan Maaf dari Sandiaga Uno
- Ahok-Djarot Absen Dalam Penetapan Anies-Sandi Sebagai Pemenang
- Massa Aksi 55 Siap Terima Apa pun Putusan Majelis Hakim
- Anies-Sandi Hadir, Ahok-Djarot Absen