Pendukung Aklamasi Gerah

Jelang KLB Demokrat

Pendukung Aklamasi Gerah
Pendukung Aklamasi Gerah
Jero menekankan, hampir seluruh kader partai-partai besar menurut pada pimpinanannya. Menurut dia, hal tersebut merupakan bentuk loyalitas terhadap partai. Pihaknya pun meyakini seluruh DPD dan DPC telah menyatakan loyalitasnya pada PD.

"Anda lihat waktu kami rapat bersama DPD-DPD di Cikeas. Ya semua Ketua DPD bilang, Pak (SBY), apa yang Bapak arahkan kami akan nurut. Mereka semua sudah kommit. Jadi kita nggak ada kubu,"tegasnya.     

Jero yang juga menjabat sebagai Menteri ESDM itu melanjutkan, kader yang tidak loyal akan mempersulit partai. Karena itu, pihaknya sudah menyiapkan sanksi jika ada kader yang membelot. Ketika ditanya jenis sanksinya, Jero enggan menjawab. Dia hanya mengatakan kader semacam itu berarti memiliki nyali yang cukup besar.

"Kadang-kadang ada yang sebut ditendang, atau digusur, tidak Demokrat tidak dengan kata-kata begitu. Kita tanya ada yang nggak loyal kenapa. Maksud saya, kok berani gitu. Loh saya aja yang menteri nggak berani nggak loyal. Karena loyalitas itu dinilai oleh partai dan rakyat. Majelis Tinggi itu nggak mungkin ngawur, apalagi SBY adalah pendiri partai. Jadi kita percaya saya lah,"jelasnya.     

JAKARTA - Para petinggi Partai Demokrat (PD) yang selama ini mendorong agar pemilihan ketua umum dalam Kongres Luar Biasa (KLB) sekitar akhir Maret

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News