Pendukung SBY Tidak Puas Dengan Kinerja Kabinet

Pendukung SBY Tidak Puas Dengan Kinerja Kabinet
Pendukung SBY Tidak Puas Dengan Kinerja Kabinet
JAKARTA--Hasil survey Lingkaran Survey Indonesia (LSI) menunjukan bahwa tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Kabinet Indonesia Bersatu II sangat rendah. Dari 1200 responden, hanya 34,32 persen yang merasa puas terhadap kinerja kabinet secara keseluruhan.

"57,78 persen merasa tidak puas," kata Peneliti LSI Adrian Sopa dalam jumpa pers di kantor LSI, Jalan Pemuda, Rawamangun, Jakarta Timur, Selasa (29/1).

Menurut Adrian, rasa tidak puas ini nampak merata di semua demografi responden. Sebanyak 66,70 persen responden yang tinggal di area perkotaan mengaku tidak puas. Sementara untuk yang tinggal di desa sebanyak 52,87 persen merasa tidak puas.

Responden yang merasa tidak puas juga datang dari berbagai latar belakang pendidikan. Mulai dari lulusan SD hingga perguruan tinggi, jumlah yang tidak puas berada di atas 50 persen.

JAKARTA--Hasil survey Lingkaran Survey Indonesia (LSI) menunjukan bahwa tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Kabinet Indonesia Bersatu II sangat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News