Pendukung Zulkifli Hasan Usung Arus Besar Perubahan di PAN
“Seluruh pemilik suara kongres dari DPW dan DPD PAN se-Indonesia timur naik ke mimbar. Sangat banyak gagasan yang disampaikan dalam testimoni pengurus DPW dan DPD yang memiliki suara. Jadi, saya bisa pastikan bahwa mayoritas pemilik suara yang hadir di Lombok bukan sekedar datang untuk meramaikan, tapi ada gagasan yang diutarakan dan didiskusikan," jelasnya.
Salah satu gagasan yang ramai dibahas dalam konsolidasi dukungan itu adalah mengembalikan kembali fungsi dan kewenangan pengurus DPW maupun DPD dalam menentukan calon kepala daerah. Sebab, selama ini persoalan penentuan calon kepala daerah selalu hanya diputuskan oleh DPP.
“Nah dalam testimoni konsolidasi di Lombok, seluruh kader menginginkan dihidupkan kembali gagasan lama yang mandek, yaitu otonomisasi pengurus wilayah. Pengurus wilayah PAN akan memiliki kewenangan dalam menentukan calon kepala daerahnya sendiri. Kemudian, PAN juga tidak akan menjadi partai yang otoriter karena DPP PAN tidak lagi menjadi penguasa yang mendikte daerah dalam penentuan bakal calon kepala daerah,” pungkasnya.(aj/jpnn)
JAKARTA - Kubu pendukung Zulkifli Hasan di bursa calon ketua umum Partai Amanat Nasional (PAN) merasa optimistis bahwa politikus yang kini menjadi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Deddy PDIP: Saya Tersinggung, Pak Prabowo Diperlakukan Seperti Itu di Solo
- Gibran Diduga Mulai Bersiap untuk Pilpres 2029, Indikasi Berani Menelikung Prabowo?
- Surat Suara Itu Akhirnya Dibakar, Ada 1.165 Lembar
- Besok Pilkada, Ayo Bantu Prabowo Lepas dari Pengaruh Mulyono
- Soal Penurunan Paket Bergambar Paslon, Ronny PDIP Minta Bawaslu Bergerak
- Penting, Jaga Situasi Kondusif Saat Pemungutan Suara