Penegak Hukum Harus Amati Residivis Terorisme

jpnn.com - JAKARTA - Anggota Komisi I DPR Charles Honoris mengecam aksi pemboman di gereja Oikumene Samarinda. Pelaku kejahatan tersebut menurutnya harus dihukum seberat-beratnya.
Di sisi lain, Charles meminta penegak hukum baik Polri, BNPT hingga Badan Intelijen Negara (BIN), benar-benar mengamati para residivis terorisme yang masuk daftar pengawasan.
"Polri, BIN dan BNPT harus serius mencermati, melakukan infiltrasi dan mengawasi jaringan orang-orang yang sudah masuk dalam daftar pengawasan terorisme," kata Charles melalui pesan singkat, Senin (14/11).
Politikus PDI Perjuangan itu mendesak aparat penegak hukum segera membongkar motif dan jaringan dari pelaku teror tersebut. Apalagi, pelakunya sudah pernah dipenjara karena pidana terorisme.
"Seharusnya pelaku sudah masuk pantauan aparat penegak hukum. Negara juga harus waspada agar aksi-aksi teror tidak ditunggangi oleh aktor-aktor politik yang ingin menjatuhkan pemerintahan yang sah," pungkasnya.(fat/jpnn)
JAKARTA - Anggota Komisi I DPR Charles Honoris mengecam aksi pemboman di gereja Oikumene Samarinda. Pelaku kejahatan tersebut menurutnya harus dihukum
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Paus Fransiskus Meninggal, Ketum GP Ansor: Pesan Beliau Sangat Membekas Saat Kami Bertemu di Vatikan
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana
- Semangat Hari Kartini, Pertamina Dorong Perempuan untuk Berkarya & Salurkan Energi