Penembak Gelap Terus Beraksi di Papua
Warga Pencari Umbi Ditembak Mati
Senin, 06 Februari 2012 – 17:17 WIB

Penembak Gelap Terus Beraksi di Papua
JAKARTA - Aksi penembak misterius di Papua masih saja terjadi. Sabtu (4/2) lalu, sekelompok warga yang sedang mencari umbi di Wandidog, Kabupaten Ilaga, Papua menjadi sasaran sekelompok orang bersenjata.
Warga yang berjumlah sekitar delapan orang itu pontang-panting menyelamatkan diri dari serbuan kelompok pengacau keamanan tersebut. Kadiv Humas Polri Irjen (pol) Saud Usman Nasution mengungkapkan, dalam peristiwa itu dua orang warga meninggal dunia. Korban pertama bernama Jannu Anom yang tewas saat hendak menyelamatkan diri ke atas pohon.
‘’Tapi pada saat di pohon itu ditembak dari bawah, sehingga berakibat luka tembak pada dada kiri tembus ke punggung dan meninggal dunia,’’ ujar Saud di Mabes Polri, Senin (6/2).
Tak puas dengan kematian Jannu, gerombolan bersenjata terus melakukan pengejaran kepada warga lainnya. Akibatnya, seorang warga lainnya bernama Namek Amawe Magai tewas dalam kondisi yang mengenaskan.
JAKARTA - Aksi penembak misterius di Papua masih saja terjadi. Sabtu (4/2) lalu, sekelompok warga yang sedang mencari umbi di Wandidog, Kabupaten
BERITA TERKAIT
- Gaji sebagai Honorer Langsung Dihentikan, tetapi Bikin Senang
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah