Penembak Polisi Ahli Rakit Senpi dan Bom
Pelaku Alumni Gunung Syawal
jpnn.com - JAKARTA - Polda Metro Jaya menetapkan Nurul Haq, 28 selaku pengemudi dan Hendi Albar, 30 sebagai eksekutor penembakan polisi di tiga lokasi di Cirendeu, Ciputat, dan Pondok Aren yang menewaskan tiga anggota kepolisian beberapa waktu lalu.
Menurut Kabid Humas Polda Metro, Kombespol Rikwanto, para pelaku merupakan anggota jaringan terorisme yang memiliki keahlian tertentu. Bahkan, keduanya merupakan alumni Gunung Syawal, Jawa Barat.
"Keterampilannya pernah latihan di Gunung Syawal. Ahli buat senjata api dan bom pipa. Dari keterangan saksi yang kita dapat di Cirendeu, Ciputat dan Pondok Aren, dia pengemudi motor saat penembakan terjadi," ujar Rikwanto, Jumat (31/8).
Penyidik Polda Metro Jaya juga menyimpulkan kedua pelaku penembakan polisi ini masuk dalam jaringan teroris. Tujuannya tidak lain untuk membuat teror di tengah masyarakat. "Karena penembakan tidak ada motif lain kecuali melakukan teror," jawabnya.
Namun saat ditanya masuk jaringan teroris mana kedua pelaku ini, Rikwanto menyerahkan proses tersebut ke Mabes Polri, dalam hal ini Densus 88. Sebab, Polda hanya menangani kasus penembakan. (fat/jpnn)
JAKARTA - Polda Metro Jaya menetapkan Nurul Haq, 28 selaku pengemudi dan Hendi Albar, 30 sebagai eksekutor penembakan polisi di tiga lokasi di Cirendeu,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menko AHY: Tol Semarang-Demak Pakai 7,3 Juta Bambu untuk Mengatasi Kemacetan & Rob
- Guntur PDIP Heran KPK Ingkari Janjinya Sendiri, Padahal Warga Banyak Laporkan Jokowi
- Kepala Disnakertrans Sumsel Resmi Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus Izin K3
- Virus HMPV Ditemukan di Indonesia, Pimpinan MPR: Tetap Waspada
- Pemkot Bandung Larang Aktivitas Cari Koin di Taman, Ini Alasannya
- Prabowo Masuk Daftar 10 Pemimpin Dunia Berpengaruh, Ketum Garuda Asta Cita Merespons