Penerbangan dari dan ke Sydney Tertunda Karena Angin Kencang

Seorang juru bicara bandara mengatakan hampir 70 penerbangan dihentikan, dan hanya satu dari tiga landasan yang bisa digunakan karena adanya angin dengan kecepatan hampir 60 km per jam.
Saat ini, angin kencang hanya mempengaruhi penerbangan domestik, sementara penerbangan internasional berlangsung normal.
Jam 13:35 siang hari Kamis, Bandara Sydney mengirimkan pesan di Twitter mengatakan penundaan akan terus berlangsung.
"Penerbangan menggunakan satu landasan akan terus dilakukan sore ini. Silahkan hubungi maskapai anda untuk mengetahui perkembangan terbaru mengenai penerbangan anda."
Maskapai Qantas menghentikan 26 penerbangan domestik dari dan ke Sydney, dan mengatakan memindahkan penumpang ke jadwal berikutnya yang tersedia.
Virgin juga mengatakan adanya pembatalan penerbangan.
"Karena angin kencang di Bandara Sydney hari ini, Pengatur Lalu Lintas Udara menerapkan aturan landasan tunggal dan ini mempengaruhi penerbangan Virgin Australia," kata seorang juru bicara.
"Kami sedang berusaha untuk menerbangkan seluruh penumpang sesegera mungkin, dan berterima kasih atas kesabaran anda."
Keluarga Kim dari Wollongong, Anabelle dan Mia Fingland, bermaksud terbang ke Queensland untuk mengikuti kompetisi surfing, sebelum penerbangan mereka ditunda.
- Pelita Air dan Elnusa Berkolaborasi dalam Penyediaan Layanan Penerbangan Korporasi
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Jetstar Buka Rute Penerbangan Labuan Bajo-Singapura, Bea Cukai Siap Beri Layanan Optimal
- Hasil Babak Grup Piala Asia U-17 2025: Indonesia dan Uzbekistan Digdaya, Australia Apes
- Kampanye Pemilu di Australia: Jarang Ada Spanduk, Lebih Menjual Kebijakan
- Lady Gaga Bakal Gelar Konser di Australia Akhir Tahun Ini