Penerbangan dari Jakarta ke Kota Kelahiran COVID-19 Kembali Dibuka, Ini Jadwalnya

Penerbangan dari Jakarta ke Kota Kelahiran COVID-19 Kembali Dibuka, Ini Jadwalnya
Petugas medis menyemprotkan cairan disinfektan pada WNI yang dipulangkan dari Wuhan, China, di Bandara Hang Nadim, Batam, Kepulauan Riau. Foto: Kemenlu/Antara

jpnn.com, BEIJING - Jalur penerbangan dari Wuhan menuju Jakarta, dan sebaliknya. akhirnya kembali dibuka, lebih dari setahun sejak lahirnya wabah COVID-19 di kota China tersebut. Penerbangan ini akan memberikan pelayanan kepada para penumpanga setiap Senin.

Informasi yang diperoleh ANTARA di Beijing, Rabu (28/4), jalur penerbangan tersebut dilayani oleh Lion Air dengan menggunakan pesawat Boeing 737-900.

Pesawat dengan nomor penerbangan JT-2619 berangkat dari Jakarta pukul 06.20 WIB dan tiba di Wuhan pada pukul 12.25 WIB.

Pesawat yang berganti nomor penerbangan menjadi JT-2618 itu lalu kembali dari Wuhan pukul 15.10 waktu setempat (14.10 WIB) dan tiba pukul 20.20 WIB.

Divisi Penumpang Internasional Pelayanan Bandara Wuhan menyediakan tempat untuk memberikan pelayanan terkait visa kepada penumpang asing.

Oleh karena banyak di antara para pekerja migran China yang tidak familiar menggunakan telepon selular, pihak bandara membentuk tim khusus untuk memandu para penumpang menyampaikan barang bawaannya kepada pihak bea cukai secara daring.

Selain dari Jakarta, penerbangan tujuan Wuhan juga mulai dibuka dari Seoul, Singapura, dan Pakistan.

Sementara itu, Badan Penerbangan Sipil China (CAAC) mengumumkan penangguhan sementara penerbangan internasional dari tiga kota di dunia karena di antara penumpangnya ada yang positif COVID-19.

Wuhan, kota kelahiran COVID-19 kembali dibuka untuk penerbangan internasional, termasuk dari Jakarta

Sumber Antara

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News