Penerima Anugerah Kebudayaan PWI Bakal Jadi Tamu Istimewa HPN 2021
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Panitia Hari Pers Nasional (HPN) 2021 Auri Jaya memastikan Anugerah Kebudayaan Persatuan Wartawan Indonesia (AK-PWI) tahun ini tetap diserahkan kepada para kepala daerah yang telah terpilih sebagai penerimanya.
Menurutnya, prosesi penyerahan AK-PWI untuk para bupati/wali kota yang berkomitmen dalam kebudayaan dan literasi media itu akan dilaksanakan pada saat puncak peringatan HPN 2021 di Ancol, Selasa (9/2).
Ditemui di sela-sela persiapan HPN 2020 di Jakarta, Rabu (3/2), Auri menyatakan bahwa Anugerah Kebudayaan PWI telah menjadi agenda tahunan sejak 2016.
Penghargaan yang diinisiasi wartawan senior bidang budaya sekaligus pengurus PWI Pusat Yusuf Susilo Hartono itu merupakan apresiasi dan kolaborasi pers dengan pemimpin daerah dalam memajukan kebudayaan dan literasi media.
"Menurut hemat saya, sepuluh bupati/wali kota penerima Anugerah Kebudayaan PWI telah dipilih oleh lima juri yang kompeten. Penerima penghargaan itu adalah para pamong yang telah teruji di lapangan, dan menunjukkan berbagai upayanya membangun daerah atau kota dengan pendekatan maupun orientasi kebudayaan dan media," ujar Auri.
Tim Juri Anugerah Kebudayaan PWI 2021 terdiri dari tokoh-tokoh berkompeten. Antara lain Nungki Kusumastuti (dosen IKJ/pelaku seni), Ninok Leksono (rektor UNM/wartawan senior), Agus Dermawan T (pengamat dan penulis seni budaya), Atal S. Depari (ketua umum PWI Pusat) dan Yusuf Susilo Hartono (ketua Pelaksana AK-PWI).
Terdapat enam wali kota penerima AK PWI 2021. Perinciannya ialah Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiharto, Wali Kota Denpasar IB Rai Dharma Wijaya Mantra, Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi, Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono, Wali Kota Sungkawang Tjhai Chui Mie, dan Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari.
Adapun bupati penerima AK-PWI 2021 empat orang. Mereka adalah Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir, Bupati Parepare Taufan Pawe, Bupati Majalengka Karna Sobahi, dan Bupati Banggai Herwin Yatim.
Panitia HPN 2021 memastikan para penerima Anugerah Kebudayaan PWI akan menjadi tamu istimewa.
- Kamera Wartawan Dirampas Saat Meliput Uji Coba Makan Bergizi Gratis di Lombok Timur
- Dewan Kehormatan Minta Ketum PWI dan 3 Pengurus Tak Menghindari Sanksi
- DK PWI Pusat Klarifikasi Dugaan Oknum Pengurus Menyalahgunakan Dana Hibah BUMN Untuk UKW
- Kronologi 3 Oknum TNI AL Menculik & Aniaya Wartawan di Halsel, KKJ Mengecam
- Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni Dapat Penghargaan dari PWI
- Mencari Solusi Lewat Diskusi 'Bisnis Konser Musik dan Cuan untuk Negara'