Penerima PKH di Papua Ditingkatkan Kemensos Enam Kali Lipat
jpnn.com - JAYAPURA - Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa meresmikan penyaluran bantuan program keluarga harapan (PKH) di Kota Jayapura, Selasa (6/12).
Dalam pencairan bantuan tahap keempat ini, ada peningkatan jumlah penerima manfaat yang jumlahnya cukup signifikan dibanding tahap ketiga.
"Di Papua ini Oktober kemarin baru 5800 penerima. Untuk Desember, ada 33 ribu penerima yang akan disalurkan," katanya kepada awak media.
Menteri yang juga ketua Muslimat NU itu menegaskan, peningkatan enam kali lipat tersebut, sebagi bukti pemerataan dan perluasan persebaran bantuan dari pemerintah tersebut.
Memang, daerah Papua dan Papua Barat menjadi konsentrasi Kemensos untuk terus ditingkatkan penerima manfaatnya.
Selain itu, Khofifah juga memastikan, penerima bantuan dari Kemensos pada 2017 mendatang, bakal dimajukan masa pencairan bantuan tahap pertamanya.
Kalau di 2016 dicairkan pada April, maka kali ini akan dimajukan pada Februari.
Sementara itu, Staf Khusus Presiden RI Lenis Kogoya menyatakan, bentuk bantuan yang meningkat ini merupakan kepedulian dari peemrintah kepada Papua.
JAYAPURA - Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa meresmikan penyaluran bantuan program keluarga harapan (PKH) di Kota Jayapura, Selasa (6/12).
- Gempur Rokok Ilegal di 2 Wilayah, Bea Cukai Amankan Barang Bukti Sebanyak Ini
- Kinerja Pelayanan Publik Pemprov Jateng Diganjar Penghargaan dari ORI
- Saat Aktif jadi PNS Setor Uang per Bulan ke Korpri, Begitu Pensiun Susah Cairnya
- Jurus Mendes Yandri Atasi 3.000 Desa yang Masih Tertinggal
- 5 Berita Terpopuler: Honorer 32 Tahun Gagal Tes PPPK, Semoga RUU ASN Menjadi Penyelamat
- Pengusaha Surabaya Suruh Siswa Sujud & Menggonggong Sudah Ditangkap, Begini Tampangnya