Penerimaan Mahasiswa Baru STAN Tahun ini Dibatalkan

Penerimaan Mahasiswa Baru STAN Tahun ini Dibatalkan
Politeknik Keuangan Negara STAN. Foto: dok. STAN

jpnn.com, JAKARTA - Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Politeknik Keuangan Negara (PKN) STAN untuk tahun ini terpaksa dibatalkan.

Ini sesuai dengan surat Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KEMENPAN-RB) nomor B/435/M.SM.01.00/2020 tanggal 6 Mei 2020.

Yakni, terkait Rencana Pembukaan Pendaftaran dan Seleksi Sekolah Kedinasan Tahun 2020.

Direktur PKN STAN Rahmadi Murwanto menegaskan kampus itu tidak membuka pendaftaran mahasiswa baru pada tahun 2020.

Sesuai dengan keputusan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengenai "Penetapan Status Tertentu Darurat Bencana Wabah Penyakit Akibat Virus Corona di Indonesia", seleksi dalam bentuk tes umum tidak dapat dilaksanakan dengan efektif.

Oleh karena itu, PKN STAN kini sedang mengkaji dan restruktusisasi kebutuhan pegawai di Kementerian Keuangan, baik lulusan program DI, DIII, maupun dari sumber lainnya terkait SPMB.

Diketahui, selama tiga tahun terakhir jumlah pendaftar sudah mencapai 130 ribu peserta.

Saat ini juga sedang dilaksanakan penataan ulang sistem dan tata kelola pendidikan kedinasan di PKN STAN.

PKN STAN memaparkan tiga alasan khusus tidak bisa membuka penerimaan mahasiswa baru tahun ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News