Penetrasi Pasar, Epson Gencarkan Purnajual

jpnn.com - SURABAYA –PT Epson Indonesia meningkatkan layanan purnajual untuk mendorong penetrasi pasar di daerah. Total, terdapat enam gerai Epson Service Center yang dikembangkan dan diperbarui.
Senior General Manager Epson Indonesia M. Husni Nurdin menyatakan, dua di antara enam gerai tersebut, tepatnya di Banjarmasin dan Pontianak, masih baru. Kemudian, dua gerai berikutnya direlokasi, yaitu di Makassar dan Pontianak.
Di Surabaya, satu gerai mengalami pembaruan tampilan atau refreshment. Hal yang sama juga dilakukan di gerai Epson Service Center di Samarinda.
’’Dengan adanya enam gerai itu, kami ingin meningkatkan pelayanan kepada pelanggan, khususnya yang berkaitan dengan kualitas dan performa produk Epson,’’ ujarnya kemarin (1/6).
Layanan yang diberikan Epson Service Center mencakup seluruh produk Epson. Misalnya, printer, scanner, dan proyektor. Setiap gerai juga didukung teknisi. Bukan hanya layanan purnajual, tetapi juga informasi produk-produk terbaru serta solusi yang dibutuhkan. ’’Peningkatan layanan ini khususnya menyasar sektor bisnis,’’ jelas Husni.
Saat ini terdapat 25 Epson Service Center. Ditambah 156 Epson Authorized Service Center yang tersebar di 102 kota di Indonesia. (res/jos/jpnn)
SURABAYA –PT Epson Indonesia meningkatkan layanan purnajual untuk mendorong penetrasi pasar di daerah. Total, terdapat enam gerai Epson
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- SIG Dukung Pembangunan Berkelanjutan Lewat Penguatan Budaya K3
- Susu Mbok Darmi Gelar Gathering dengan Mitra Peternak
- Pluang Sukses Raih Lebih dari 10.000 Peserta di Ultimate Trading Championship Dalam 3 Minggu
- Admedika dan Great Eastern Life Indonesia Luncurkan AdClaim Optimalisasi Layanan BPJS
- Konsisten Lakukan Inovasi, Cosmos Raih Golden Brand of The Year 2025
- Benarkah Antam Memproduksi Emas Palsu? Simak Faktanya di Sini!