Pengacara Minta Polisi Jangan Fokus pada Jessica
jpnn.com - JAKARTA – Polisi kemarin menggelar rekonstruksi pembunuhan Wayan Mirna Salihin di tempat kerjadian perkara (TKP), Kafe Olivier, Grand Indonesia.
Jessica Kumala Wongso, tersangka kasus pembunuhan menggemparkan ini, dihadapkan pada saksi dan barang bukti di TKP.
Pengacara Jessica, Andi Joesof Maulana mengatakan, kliennya terlihat depresi ketika mengikuti rekonstruksi.
Namun pihaknya hanya menerima rekonstruksi yang sesuai dengan keterangan dari Jessica. ’’Makanya kami tidak tanda tangan,’’ ujarnya.
Joesof juga meminta kepada penyidik tidak hanya untuk fokus pada Jessica. Dia juga meminta agar penyidik juga memeriksa terhadap semua orang.
Terutama orang-orang yang terkait dan berada di TKP. ’’Termasuk memeriksa peracik dan peramu kopinya,’’ ujarnya. (nug/kim/sam/jpnn)
JAKARTA – Polisi kemarin menggelar rekonstruksi pembunuhan Wayan Mirna Salihin di tempat kerjadian perkara (TKP), Kafe Olivier, Grand Indonesia.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Aset Sandra Dewi Ikut Dirampas Negara, Kuasa Hukum Harvey Moeis Tak Terima
- Polda Metro Jaya Turunkan Tim Selidiki Temuan Mayat di TPU Menteng Pulo
- Polisi Buru Pelaku Penganiayaan Sopir dan Penumpang Ojol di Cibiru Hilir
- Polisi Gagalkan 9 Kilo Sabu-Sabu Beredar di Kota Bandung
- Pemerasan Penonton DWP, Polri Harus Periksa Pimpinan 18 Oknum Polisi
- Kronologi Pemicu Perselisihan Ojol vs Opang di Cibiru Hilir Bandung