Pengacara Sjahril Pertanyakan Kapasitas Satgas
Rabu, 14 April 2010 – 16:27 WIB
JAKARTA—Setelah tertunda sejak Senin (12/4) lalu, Satgas Pemberantasan Mafia Hukum akhirnya datang menemui Kapolri Jenderal (pol) Bambang Hendarso Danuri. Mereka datang sekitar pukul 14.30 wib dengan sejumlah mobil dan langsung menuju ruang tamu kapolri. Sementara itu terkait rencana satgas bertemu SJ, kuasa hukum SJ, Hotma Sitompul mempertanyakan dalam rangka apa satgas menemui kliennya itu. Jikapun akan memeriksa, ia meminta itu dalam rangka penanganan kasus ini sesuai mekanisme hukum acara pidana yang ada.
Denny Indrayana, Sekretaris Satgas, menyebut selain bertemu kapolri, pihaknya juga akan bertemu dengan Sjahril Djohan (SJ) yang tengah menjalani pemeriksaan. ‘’Ya, ya, insyaallah bertemu (Sjahril Djohan),’’ ujarnya, singkat setibanya di Mabes Polri.
Baca Juga:
Namun demikian Denny tak merinci tujuannya bertemu dengan mantan diplomat itu. Apakah akan memeriksa atau ada tujuan lainnya Denny, juga tak menjelaskan.
Baca Juga:
JAKARTA—Setelah tertunda sejak Senin (12/4) lalu, Satgas Pemberantasan Mafia Hukum akhirnya datang menemui Kapolri Jenderal (pol) Bambang Hendarso
BERITA TERKAIT
- Nilai IKIP Kaltim Meningkat, Masuk Tiga Besar Nasional
- Yorrys Raweyai: DPD Akan Mengawal Proses Pembangunan PIK 2 Tangerang
- BPMK Lanny Jaya Diduga Potong Dana Rp 100 juta dari 354 Kampung
- Kipin Meraih Penghargaan Utama di Temasek Foundation Education Challenge
- Sri Mulyani: Setiap Guru adalah Pahlawan yang Berkontribusi Besar bagi Kemajuan Indonesia
- Kerugian Negara Hanya Bisa Diperiksa BPK, Ahli: Menjerat Swasta di Kasus PT Timah Terlalu Dipaksakan