Pengacara Ungkap Hubungan Irman dengan Penyuap

jpnn.com - JAKARTA - Pengacara Ketua Dewan Perwakilan Daerah Irman Gusman, Tommy Singh, mengungkap bahwa memang benar kliennya mengenal Direktur Utama CV Semesta Berjaya Xaveriandy Sutanto.
Menurut dia, kalau tidak kenal, maka tak mungkin Irman akan memberikan rekomendasi agar Xaveriandy mendapat jatah kuota impor gula kepada Badan Urusan Logistik.
"Kalau tidak kenal ya tidak mungkinlah sampai mengeluarkan rekomendasi kan?" kata Tommy di kantor KPK, Sabtu (17/9).
Dia mengatakan, rekomendasi itu sifatnya tidak mengikat. Misalnya, Tommy mencontohkan, bisa saja ia merekomendasikan seseorang untuk tinggal di sebuah hotel. Tinggal terserah yang direkomendasikan mau atau tidak. "Jadi tidak mengikat. Tapi kan masalahnya karena ada uang," ujarnya.
Ia mengatakan, silakan saja nanti bukti-bukti yang dimiliki KPK diuji di pengadilan. Dia sangat menghargai upaya KPK. "Ya, tapi kami ingin profesional dan proposional," katanya seraya menambahkan belum ada rencana menggugat KPK lewat praperadilan. (boy/jpnn)
JAKARTA - Pengacara Ketua Dewan Perwakilan Daerah Irman Gusman, Tommy Singh, mengungkap bahwa memang benar kliennya mengenal Direktur Utama CV Semesta
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menteri PKP Maruarar Sirait Segera Selesaikan Polemik Meikarta
- Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar Pantas Dihukum Berat
- ART Sebut Kejagung Hadapi 2 Lawan saat Menangani Perkara, Satunya Buzzer
- Fee Proyek 10 Persen Terungkap di Sidang Mbak Ita, Apa Peran Iswar Aminuddin?
- Paus Fransiskus Wafat, David Herson: Kita Kehilangan Tokoh Perdamaian Dunia
- Seorang Pria di Palu Divonis Penjara 1 Tahun 5 Bulan Gegara Gadaikan Mobil Kredit