Pengakuan Anak Buah Megawati Soal Hubungan Terkini Jokowi dan Surya Paloh
jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP PDI Perjuangan Said Abdullah protes soal kabar hubungan Presiden Jokowi dengan Ketua Umum NasDem Surya Paloh tengah renggang.
Sebab, menurutnya, kader NasDem yang ditunjuk sebagai menteri era pemerintahan Jokowi-Maruf masih memiliki komunikasi yang baik dengan eks Gubernur DKI Jakarta tersebut.
Said mengatakan itu saat ditanya awak media soal kemungkinan hubungan Jokowi dan Paloh merenggang seusai langkah kepala negara yang tidak mengucapkan selamat ke NasDem saat merayakan hari jadi.
"Tidak (renggang, red). Kalau agak renggang, wong, menteri-menterinya (dari NasDem, red) masih bagus hubungannya (dengan Jokowi, red)," kata Said Abdullah di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (14/11).
Pria yang juga menjabat Ketua Banggar DPR RI itu memastikan hubungan Jokowi dengan menteri yang berstatus dari NasDem bakal berantakan apabila kepala negara bersitegang dengan Surya Paloh.
"Ada tiga menteri di dalamnya, dan semuanya masih di bawah bapak presiden. Komunikasi, rapat terbatas, dan rapat paripurna kabinet, kan, jalan semua," beber anak buah Megawati itu.
Selain itu, Said juga mengingatkan semua pihak agar tidak berspekulasi macam-macam perihal keputusan Jokowi tidak mengucapkan selamat hari jadi kepada NasDem.
"Jadi, tidak mengucapkan selamat itu, tidak berarti bapak presiden tiba-tiba ada miskomunikasi dengan NasDem," tambah mantan Bendahara DPP Banteng Muda Indonesia itu.
Ketua DPP PDI Perjuangan Said Abdullah menyebut hubungan Presiden Jokowi dan Surya Paloh...
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum
- Hasto Tuding Ara Main SARA soal Pramono-Rano Didukung Anies, Prabowo Pasti Tak Suka
- Tim Hukum RIDO Kecam Persekusi yang Dialami Sukarelawannya yang Pasang Stiker
- Jelang Pencoblosan Pilkada, PDIP Jatim Minta Cakada Bisa Ikut Mengawal Suara