Pengakuan Kapolri Usai Ikut Aksi 212, Seperti di Arafah...
jpnn.com - JAKARTA - Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengaku mendapatkan siraman rohani yang luar biasa setelah mengikuti aksi Damai 212, di Lapangan Monas, Jumat (2/12).
"Kami beribadah, mendekatkan hati dengan niat semata-mata kepada Allah SWT, dan sekaligus mendekatkan hati kepada bimbingan kami Nabi Muhammad SAW,” ujar Tito.
Dalam Aksi 212, Tito duduk bersama ulama lainnya di atas panggung, berdampingan dengan Pembina Gerakan Nasional Pengawal Fatwa MUI (GNPF MUI), Habib Rizieq.
Kapolri juga mengibaratkan suasana di silang Monas seperti di Padang Arafah. "Kami merasakan bagaimana suasana hari ini, seperti suasana melaksanakan ibadah haji di Padang Arafah,” ujarnya.
Suasana tersebut tergambar dari bagaimana nama-nama Allah terus dikumandangkan oleh massa yang yang hadir. Suasana ini juga kata dia semakin mempererat hubungan antarmasing-masing individu dan mendekatkan individu dengan Tuhannya.
Tito juga mengaku bersyukur melihat suasana unjuk rasa yang penuh dengan kedamaian ini. Pemandangan tersebut, sambung dia, membuat tenteram hatinya dan membahagiakan.
“Semua umat Islam berkumpul di tempat ini dengan suasana damai dan tenteram dan membahagiakan semua,” ucapnya. (adk/jpnn)
JAKARTA - Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengaku mendapatkan siraman rohani yang luar biasa setelah mengikuti aksi Damai 212, di Lapangan Monas,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Romo Johannes Hariyanto Pimpin Misa Penutupan Peti Jenazah Emmanuel Setiyono
- Tenda Dua Lantai di Mina, Fasilitas Baru untuk Jemaah Haji Khusus
- Dinas Pertamanan DKI Temukan Penebangan Pohon Tanpa Izin di Menteng
- Warga Timor Tengah Selatan Serahkan Senjata & Peluru Aktif ke Korem Wira Sakti
- Prakiraan Cuaca Hari Ini 19 November: Hujan Guyur Mayoritas Kota Besar di Indonesia
- Nelayan yang Hilang di Bangka Barat Sudah Ditemukan, Jasadnya Tak Utuh