Pengakuan Nia Ramadhani Ini Diungkap Hakim di Persidangan

jpnn.com, JAKARTA - Artis Ramadhania Ardiansyah Bakrie menangis setelah divonis hukuman satu tahun penjara oleh Majelis Hakim PN Jakarta Pusat atas kasus penyalahgunaan narkotika, Selasa (11/1).
Mata wanita yang dikenal dengan nama Nia Ramadhani itu pun masih tampak memerah setelah mengikuti sidang putusan itu.
Selain Nia, majelis hakim juga menjatuhkan vonis yang sama terhadap dua terdakwa lainnya, yakni suami Nia, Anindra Ardiansyah Bakrie atau Ardie Bakrie dan sopirnya Zen Vivanto.
Wa Ode Nur Zainab selaku kuasa hukum Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie menyebut sikap kliennya itu merupakan ekspresi kekecewaan atas putusan majelis hakim.
Sebab, kata Wa Ode, hakim mengesampingkan bahwa ketiga terdakwa merupakan korban penyalahgunaan narkoba.
"Ya wajarlah (menangis), karena mereka ini sebenarnya telah menjalani rehabilitasi, mengikuti apa yang menjadi hasil asesmen," kata Wa Ode.
Hakim Ketua Muhammad Damis dalam sidang putusan itu juga membacakan keterangan Nia yang mengaku telah menggunakan narkotika jenis sabu sejak April 2021.
Alasannya mengonsumsi sabu-sabu lantaran mengalami kesedihan akibat kepergian sang Ayah pada 2014 silam.
Pengakuan Nia Ramadhani setelah mengonsumsi sabu-sabu diungkap Hakim Ketua Muhammad Damis dalam sidang putusan di PN Jakarta Pusat.
- 3 Residivis Kasus Narkoba di Bali Berulah Lagi
- Polisi Grebek Kampung Narkoba di Banyuasin, 7 Pelaku Diamankan, Lihat nih!
- Kantongi Puluhan Paket Sabu-Sabu Siap Edar, Pria di Musi Rawas Diringkus
- Kedapatan Bawa 22 Paket Sabu-Sabu, Dua Pria Ditangkap
- Wanita Pengedar Narkoba di Ogan Ilir Ini Tertangkap
- 3 Polisi di Jepara Terbukti Konsumsi Sabu-sabu, Sanksi Menunggu Mereka