Pengakuan Pelaku Pembacokan yang Menewaskan Pemotor di Bekasi, Konyol
jpnn.com, BEKASI - Polisi telah menangkap empat pelaku kasus pembacokan terhadap pemuda berinisial LEH, 17, yang terjadi di depan pintu masuk perumahan Harapan Mulya Regency, Tarumajaya, Kabupaten Bekasi, Sabtu (5/2).
Dalam kasus tersebut, korban tewas di lokasi kejadian seusai dibacok menggunakan celurit secara sadis.
Kapolsek Tarumajaya AKP Edy Suprayitno mengatakan polisi hingga saat ini masih memburu dua pelaku lainnya yang buron.
"Dua pelaku masih kami kejar, mohon doanya," kata Edy kepada JPNN.com, Rabu (9/2) malam.
Edy menambahkan polisi sudah memeriksa empat pelaku yang telah ditangkap.
Kepada polisi, para pelaku mengaku spontan membacok korban hingga tewas.
"Motif spontan karena korban diteriaki maling," ujar Edy.
Korban yang sedang mencari kucing dituduh para pelaku mencuri besi. Cekcok pelaku dengan korban pun terjadi. Hingga akhirnya korban tewas dibacok para pelaku.
Polisi mengungkap pengakuan pelaku kasus pembacokan terhadap pemuda berinisial LEH (17) yang terjadi di Bekasi, simak selengkapnya.
- LKPI: Mayoritas Warga Bekasi Pilih Tri Adhianto-Abdul
- Carok di Sampang Dipicu Masalah 2 Kiai, Begini Ceritanya
- Motif Pembacokan di Sampang Berawal dari Kunjungan Calon Bupati, 2 Kiai Cekcok
- Ketua Parpol di Bekasi Dilaporkan ke Polda Metro Jaya, Ketua Forkim Tegas Bilang Begini
- Carok Massal di Sampang, Ini Pernyataan Terbaru AKBP Hendro
- Polisi Ungkap Fakta soal Pelaku Carok di Sampang, Kapolri Beri Atensi