Pengakuan Seorang Pastor Tasmania Soal Pelecehan Seksual yang Dialaminya

Pengakuan Seorang Pastor Tasmania Soal Pelecehan Seksual yang Dialaminya
Pengakuan Seorang Pastor Tasmania Soal Pelecehan Seksual yang Dialaminya
Pengakuan Seorang Pastor Tasmania Soal Pelecehan Seksual yang Dialaminya Photo: Pengacara Jason Parkinson menyebut para korban mengajukan tuntutan ganti rugi melalui pengacara bukan lewat skema yang dibentuk resmi. (ABC News: Henry Zwartz)

Menurut Parkinson kekurangan skema ganti rugi Australia - termasuk batas pembayaran ganti rugi 150.000 dolar - mendorong para korban mencari pengacara sendiri.

"Kerugian ekonomi orang-orang ini bisa sangat besar," katanya. "Kita tidak mendapatkannya melalui skema ganti rugi."

"Saya pernah baca pembayaran rata-rata skema itu 82.000 dolar. Menurutku itu bahkan tidak cukup uang muka ganti rugi dalam gugatan umum."

Tak minta ganti rugi

Pastor Girdauskas mengatakan dirinya tidak akan mengajukan ganti rugi namun dia mendorong korban lain melakukannya.

"Saya kewalahan dengan proses itu. Saya dengar dari sejumlah sumber bahwa proses itu sangat sulit dan menyakitkan," katanya.

"Saya sudah memikirkannya, tapi tidak yakin apakah memiliki keberanian atau ketabahan."

Klerus dan umat paroki dalam komunitas Katolik Tasmania sekarang menyerukan ibadah rutin untuk mengakui kesalahan serta menyembuhkan luka masa lalu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News