Pengalaman Baru Dominique Diyose di Film Guardian
jpnn.com - JAKARTA - Aktris cantik asal Semarang Dominique Diyose mengaku punya pengalaman baru di film Guardian. Selain karena bisa bermain dengan aktris Hollywood Sarah Carter, ternyata Dominique harus lebih kuat memainkan peranya sebagai Sarah.
Di film bergenre laga dan drama ini, Dominique dituntut jago bela diri. Sarah harus bertahan hidup dari teror sekelompok orang bersenjata dan melindungi anaknya Marsya yang dimainkan aktris Belinda Camesi.
"Saya senang bisa punya pengalaman baru dan lebih mengeskplore diri saya," kata Dominique seperti yang dilansir 21cineplex.
Dominique mengaku ini kali pertama ia berperan dalam film action. Kata dia, bermain film laga lebih berat ketimbang film drama karena harus mengerti ilmu bela diri dan bertarung dengan tangan kosong, pisau, hingga menggunakan senapan.
Selama proses syuting, cedera pun tak terhindarkan. Tidak saja mengalami lebam, tapi juga sampai luka. Namun kata dia, semua itu dilakukan sebagai bentuk profesionalisme memerankan tokoh Sarah.
"Wah kalau nggak luka nggak afdol. Dari latihan aja udah biru-biru, baret dan lecet, tapi itu biasa sih karena action kalau nggak ada cedera nggak greget. Yah masih sebatas itu aja sih belum sampe patah tulang kok," katanya.
Di film produksi Skylar Pictures ini, Dominique beradu akting dengan aktris asal Hollywood Sarah Carter, yang terkenal lewat film Final Destination 2 (2003), Skinwalkers (2006), Killing Zelda Sparks (2007), DOA: Dead or Alive (2006) dan The Vow (2012). Diakui Dominique, beradu akting dengan aktris Hollywood tidaklah serumit yang ia bayangkan.
Film yang turut dibintangi oleh Tio Pakusadewo, Nino Fernandes, Dominique Diyose, Belinda Camesi, Kimi Jayanti dan Naomi Zaskia ini akan tayang pada awal 2014 setelah keliling di berbagai festival film internasional yaitu European Film Market, International Film Festival Rotterdam dan Sundance Film Festival.
JAKARTA - Aktris cantik asal Semarang Dominique Diyose mengaku punya pengalaman baru di film Guardian. Selain karena bisa bermain dengan aktris Hollywood
- Membaik seusai Dirawat Sebulan, Abdee Energik di Konser Slank ke-41 Tahun
- Konser Slank Ke-41 Tahun Digelar, Kaka Minta Penonton Tertib
- Ditagih Janji Taruhan Rp 5 Miliar, Nikita Mirzani Bilang Begini
- J-Hope BTS Sumbang Rp 1,1 Miliar untuk Keluarga Korban Tragedi Jeju Air
- Fitri Salhuteru Ungkap Dugaan Teror di Tengah Perseteruan dengan Nikita Mirzani
- Resmi Menikah di AS, Aurelie dan Tyler Akan Gelar Resepsi pada April