Pengalaman Nih... Mantan Menhut Bilang Bencana Asap Soal Perilaku
jpnn.com - JAKARTA - Mantan Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan menyatakan menghentikan kebakaran lahan dan hutan (Karhalut) yang menimbulkan bencana asap memang. Itu karena berkaitan dengan budaya dan perilaku manusia.
"Asap memang tidak mudah. Saya lima tahun (Menhut), itu kan soal budaya perilaku," kata Zulkifli di gedung Parlemen Jakarta, Senin (28/9).
Hal tersebut menurut Ketua MPR RI tersebut, diperparah dengan kondisi area yang terbakar merupakan lahan gambut. Karena itu pihaknya meminta pemerintah hingga aparat penegak hukum menggencarkan sosialisasi untuk mengubah perilaku masyarakat.
"Pertama harus sosialisasi terus menerus bahwa daerah lahan gambut berbeda, jangan sembarangan main api. Apalagi ada penumpang gelap yang sengaja buka lahan dengan membakar. Kedua, tegakkan hukum. Tidak ada pilihan lain agar timbulkan efek jera," tegasnya.
Hingga saat ini kondisi asap akibat Karlahut di Sumatera dan Kalimantan belum sepenuhnya dituntaskan pemerintah. Bahkan di Riau, kabut asap menyelimuti wilayah itu hampir sebulan terakhir, meski ribuan personil TNI/Polri dan instansi lain telah dikerahkan memadamkan api.(fat/jpnn)
JAKARTA - Mantan Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan menyatakan menghentikan kebakaran lahan dan hutan (Karhalut) yang menimbulkan bencana asap memang.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC
- Polisi yang Ditembak Mati Rekan Sendiri Dapat Kenaikan Pangkat Anumerta dari Kapolri
- Sekte Indonesia Emas Dideklarasikan Untuk Mewujudkan Perubahan Sosial
- PFM Tegaskan Ada 15 Kementerian dan 28 Badan Teknis yang Perlu Diawasi
- Unilever Sebut Inklusi, Kesetaraan, dan Keragaman Kunci Bisnis Berkelanjutan