Pengamanan Ramadan, Irjen Nana Sudjana Terjunkan Personel

jpnn.com, MAKASSAR - Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) akan berupaya menjamin ketersediaan bahan pokok selama bulan suci Ramadan 2022, terutama pasokan minyak goreng.
Kepolisian juga menjamin keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam beribadah selama Ramadan.
Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Komang Suartana mengatakan hal itu sesuai dengan instruksi Kapolda Sulsel Irjen Nana Sudjana.
"Bapak Kapolda meminta semua jajaran untuk terjunkan personel selama bulan Ramadan. Semua harus menjaga keamanan selama bulan puasa,"ucap Komang di Makassar pada Jumat (1/4).
Dia menyebut Kapolda Sulsel meminta kepada seluruh jajaran untuk menjaga kelancaran pelaksanaan kegiatan keagamaan.
"Sehingga masyarakat merasa nyaman, aman dalam melaksanakan puasa," ujarnya.
Selain itu, Polda Sulsel berjanji akan bekerja ekstra keras dalam mengantisipasi kelangkaan sembako selama bulan puasa.
"Pokoknya, kami akan terus berusaha untuk menjamin ketersediaan bahan pokok," kata mantan Kapolres Denpasar, Bali itu.
Bapak Kapolda meminta semua jajaran untuk terjunkan personel selama bulan ramadan. Semua harus menjaga pengamanan selama bulan puasa
- Prediksi BI, Ritel Tumbuh 8,3% saat Ramadan & Idulfitri
- Pengguna MyPertamina Meningkat Pada Periode Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025
- Kronologi 3 Hakim Perkara Korupsi CPO Terima Suap Puluhan Miliar, Rusak!
- Cerita Bahagia Artis Ira Siedhranata Pulang ke Tanah Kelahiran, Tebar Kebaikan di Ramadan
- Lebih Dari 20 Mafia Minyak Goreng dan Pupuk Sudah Disikat, Kena Jeratan Hukum
- Pemprov DKI Sebut Omzet Pedagang UMKM Naik Saat Ramadan, Turun Ketika Lebaran