Pengamat: Kinerja Arinal Djunaidi Mampu Tingkatkan Tren Positif Pertumbuhan Ekonomi Lampung
jpnn.com, JAKARTA - Pengamat ekonomi dari Universitas Lampung (Unila) Asrian Hendi Cahyadi menilai kinerja Arinal Djunaidi selama menjabat sebagai Gubernur Lampung periode 2019-2024 menggembirakan.
Pasalnya, berdasarkan catatan Badan Pusat Statistik (BPS), tren pertumbuhan ekonomi mengalami peningkatan positif sebesar 4,55 persen pada tahun 2023, dibandingkan dengan tahun 2022 sebesar 4,25 persen.
Begitu pula pada tahun 2024 ini, tercatat ekonomi Lampung triwulan II-2024 terhadap triwulan II-2023 mengalami pertumbuhan sebesar 4,80 persen.
Asrian menilai pertumbuhan ekonomi ini merupakan hasil dari kebijakan-kebijakan strategis yang diterapkan oleh Gubernur Arinal.
“Tumbuhnya ekonomi Lampung hingga 4,55 persen di tahun 2023 menunjukkan bahwa ada pengelolaan yang baik meski kita baru saja keluar dari tekanan pandemi. Ini adalah sinyal positif, di mana Lampung sudah mulai bangkit dan menemukan kembali momentum pertumbuhannya," ujar Asrian, Selasa (27/8/2024).
Asrian mengatakan meningkatnya tren pertumbuhan ekonomi di era Arinal merupakan sebuah pencapaian yang cukup signifikan.
Dia menyebut salah satu sektor yang menjadi motor penggerak ekonomi Lampung adalah sektor pertanian, transportasi, dan pergudangan.
Asrian menyebut tangan dingin Arinal berhasil meningkatkan sektor ini, yang berperan penting dalam menopang pertumbuhan ekonomi daerah.
Pengamat ekonomi Asrian Hendi Cahyadi menilai kinerja Arinal Djunaidi selama menjabat sebagai Gubernur Lampung periode 2019-2024 menggembirakan.
- Menteri Teuku Riefky: Ini Sejarah, Mari Bangun Ekonomi Kreatif Indonesia
- Dukung Pertumbuhan Ekonomi Nasional, ASDP Hadirkan Bazar UMKM
- Kemendag Dorong Pengusaha Mikro Ekspansi di Pasar Global lewat 'UMKM BISA Ekspor'
- Genjot Ekonomi di Perbatasan RI-Timor Leste, Bea Cukai Gelar Expo di PLBN Motaain
- Penyebab Utama Gelombang PHK Massal Terungkap, Industri hingga Ritel Terdampak
- Ahmad Luthfi: Jawa Tengah Butuh Pemimpin yang Bisa Hubungkan Semua Kalangan