Pengamat: Koalisi Gerindra-PKB Bisa Jadi Magnet Partai Lain untuk Bergabung

“Kejelasan basis massa menjadi modal besar untuk memastikan bahwa gerbong koalisi ini mempunyai baseline dukungan yang jelas. Tinggal memperluas basis dukungan ini ke segmen milenial maupun segmen generasi Z,” katanya.
Gerindra dan PKB, lanjut Arif juga mempunyai keuntungan daripada poros koalisi lainnya karena kejelasan figur yang potensial diusung dalam Pemilihan Presiden 2024.
Menurut dia, hampir bisa dipastikan jika Gerinda dan PKB akan mengusung Prabowo Subianto dan Muhaimin Iskandar sebagai calon presiden dan calon wakil presiden.
“Figur Prabowo maupun Muhaimin Iskandar sama-sama mempunyai kelebihan yang saling melengkapi sehingga bisa bersaing dengan pasangan lain dalam Pilpres 2024,” katanya.
Arif menyebut sosok Prabowo terbukti bisa bersaing dalam berbagai survei sebagai tokoh potensial dalam Pilpres 2024. Sedangkan figur Muhaimin Iskandar merupakan tokoh sentral dan the special one di PKB.
“Kepemimpinan yang kuat dan dukungan dari kyai-kyai dan pesantren berpengaruh di Jawa menjadi kunci Gus Muhaimin. Jadi, dua figur sentral di Gerindra dan PKB tersebut bisa menjadi daya tarik bagi partai lain untuk bergabung dalam Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya,” pungkas Arif.(fri/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Kerja sama Gerindra dan PKB dalam menghadapi Pemilu 2024 dinilai bisa jadi magnet bagi partai lain untuk bergabung.
Redaktur & Reporter : Friederich Batari
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Ahmad Sahroni: Masih Dini untuk Bicara Pilpres
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan
- Billy Mambrasar Tepis Isu Yayasannya Dapat Kemudahan Menggarap Program MBG
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Dinkes Jabar Sebut Program Cek Kesehatan Gratis Sepi Peminat