Pengamat Memprediksi Pemecatan 7 Kader Partai Mempercepat KLB Demokrat
jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik Ninoy Karundeng memprediksi kongres luar biasa (KLB) Partai Demokrat akan terlaksana, cepat atau lambat.
Ninoy mengemukakan prediksinya, melihat sejumlah faktor yang memicu kisruh internal partai berlambang mercy itu makin meruncing.
Terbaru, Partai Demokrat memecat tujuh kadernya, masing-masing Marzuki Alie, Darmizal, Yus Sudarso, Tri Yulianto, Jhoni Allen Marbun, Syofwatillah Mohzaib, dan Ahmad Yahya.
“Saya kira, berbagai faktor ikut mempercepat konflik internal Demokrat menjadi konflik ke luar partai, karena SBY (Susilo Bambang Yudhoyono) memainkan kartu playing victim, menggoreng isu kudeta,” ujar Ninoy dalam keterangannya, Senin (1/3).
Penggiat media sosial itu menduga, SBY sengaja membawa isu konflik internal PD menjadi eksternal pdengan menyebut nama Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Meoldoko.
Tujuannya, kemungkinan agar masyarakat merasa mereka tengah dizalimi pemerintah.
"Padahal, isu adanya KLB disebabkan keroposnya kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan SBY."
"Saya kira mereka tidak memiliki elan vital (pendorong hidup) sama sekali. Sehingga sejak dikuasai Dinasti Cikeas, Demokrat tidak memiliki raison d’etre (alasan) sebagai partai,” papar Ninoy.
Pengamat memprediksi langkah Partai Demokrat memecat tujuh kadernya berpotensi mempercepat terjadinya kongres luar biasa partai tersebut.
- Kenaikan PPN 12 Persen, Marwan Cik Asan Mendukung karena Ada Perlindungan bagi Masyarakat Bawah
- Berita Duka, Ketua Demokrat SBD Johanis Ngongo Ndeta Meninggal Dunia
- Abdul Rachman Thaha Gabung ke Demokrat, Ada Faktor Anwar Hafid
- Demokrat Turun Tangan Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal di Pilkada Siak 2024
- Dihubungi SBY dan AHY, Calon Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho Dapat Ucapan Selamat
- Masih di AS di Hari Pencoblosan Pilkada, SBY Siapkan Oleh-Oleh untuk Prabowo