Pengamat Politik UI Menyarankan Pilih Capres yang Bisa Bayar Utang Negara
Untuk itu, Herry berharap calon presiden berikutnya harus bisa memberi solusi konkret penyelesaian utang negara.
"Pemerintahan saat ini berutang jumbo mempercepat pembangunan infrastruktur yang dirasakan nyata. Jadi jika capres 2024 hanya ingin menjabat saja dan tidak mau ikut memikirkan solusi utang pemerintah saat ini, anak alay dan ABG juga bisa daftar capres 2024," sindirnya.
"Tahun 2024 itu tantangannya berat. Potensi bom waktu pengangguran generasi milenial X dan Y di era 2024-2029, karena krisis ekonomi-sosial dan inflasi tinggi pascapandemi yang siap menerkam negara manapun yang gagal mengelola utang dan neracanya, diperberat lagi jika Trade War China dan USA belum reda," ungkapnya.
Lebih lanjut, dosen FISIP UI ini menilai syarat capres 2024 bukan sekadar mempunyai modal kampanye Rp5 trliiun sampai Rp10 triliun, plus visi-misi utopis "too good to be true". Tetapi setelah memenangkan pilpres bukan menjadi bagian solusi, bahkan capres setelah terpilih menjadi sumber masalah baru dengan jalan menambah utang baru ribuan triliun dengan alasan demi rakyat dan menutupi utang pemerintah sebelumnya.
"Hai milenial wake up, buka mata hati dan pikiran, bukan eranya lagi milih capres 2024 karena ganteng, dizalimi, gagah, dan alim. Tapi setelah jadi presiden malah negara berutang lebih banyak di 2024-2029,” ujarnya.
"Atau parahnya presiden yang Anda pilih di 2024 malah menaikkan pajak kalian semua saat ngopi ke kafe, makan di warteg, atau berbelanja online shop dan minimarket dan pajak-pajak lain menutupi defisit APBN dan bayar utang," ungkapnya.
“Saya ora (tidak) bangga nama beken Prabowo, Ganjar, Anies, Airlangga, AHY, Erick Tohir, Gatot. Janji kampanye capres 2024 seharusnya diminta publik dibayar di muka," ujar Herry.
Menurutnya, momen saat ini bisa digunakan oleh semua capres 2024 serta tim sukses-bandar fulus para capres untuk berani pasang badan menyelamatkan ekonomi negara sebelum berakhirnya pemerintahan Jokowi di 2024, dengan jalan membeli kembali puluhan bahkan ratusan triliun surat utang negara agar bangsa ini tertunda pembayaran utang pokok dan bunga yang diperkirakan jatuh tempo tahun 2021-2022 akan menyentuh Rp370 triliun.
Figur capres 2024 tidak perlu sibuk bermain medsos dan pencitraan. Tetapi yang dibutuhkan adalah sosok yang memiliki jaringan keuangan luar negeri, kecakapan finansial, ataupun modal yang cukup, dan mampu menyelesaikan persoalan utang negara.
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya
- Tepis Isu Negatif, Cawalkot Bekasi Tri Adhianto Berkomitmen Birokrasi Bebas Korupsi
- Soal Debat Cagub Jatim, Hasto: Bu Risma Menampilkan Kepemimpinan Berakar Prestasi
- Kesejahteraan Umum Tercapai Melalui Pola Hidup Sehat, Hasto: Bukan ke AS Beli Roti Rp 400 ribu
- Megawati Ungkap Survei Pesanan, Singgung Pertanyaan ke Responden By Phone