Pengamat Sarankan Jokowi Gandeng Moeldoko pada Pilpres 2019
jpnn.com, JAKARTA - Direktur Eksekutif Lembaga Analisis Politik Indonesia, Maksimus Ramses Lalongkoe menilai Moeldoko memang sangat tepat menjadi Kepala Staf Presiden (KSP).
Dia bahkan menyarankan Joko Widodo menggandeng mantan panglima TNI itu pada Pilpres 2019.
"Moeldoko memiliki track record dan relasi sosial yang baik. Moeldoko juga sosok yang nasionalis religius dan cukup diterima di kalangan masyarakat Indonesia," ujar Maksimus, Kamis (18/1).
Pemilihan tokoh dari kalangan militer, lanjut Maksimus, menjadi salah satu indikator penting bagi Jokowi pada Pilpres 2019.
"Saya rasa Pak Moeldoko cocok. Moeldoko adalah tokoh dari kalangan militer yang tidak asing lagi di mata publik sebagai mantan panglima TNI. Itu merupakan suatu kombinasi yang baik dengan Jokowi," kata Maksimus.
Dia menambahkan, Moeldoko juga memiliki keahlian mengatur strategi karena berlatar belakang militer.
“Minimal, kegaduhan di dalam internal akan bisa teratasi saat memasuki masa pemilu," tambah Maksimus.
Di sisi lain, Moeldoko mengaku siap melaksanakan tugas barunya sebagai KSP secara profesional.
Direktur Eksekutif Lembaga Analisis Politik Indonesia, Maksimus Ramses Lalongkoe menilai Moeldoko memang sangat tepat menjadi Kepala Staf Presiden (KSP).
- Diundang Respati-Astrid ke Angkringan, Jokowi: tetapi yang Bayarin, Saya
- Setelah Bertemu Prabowo, Jokowi Ngobrol Rahasia dengan Paslon di Pilwakot Solo Ini
- PENEMU Apresiasi Jokowi, Dukung Prabowo Lanjutkan Pembangunan
- Jokowi Pulang ke Solo Hari Ini
- Pidato Pertama Presiden Prabowo Bahas Masalah Warisan Jokowi, Singgung Kebocoran
- Muncul #KamiYangTakKalianPahami, Warganet Apresiasi Kinerja Jokowi