Pengamat Sayangkan Jokowi Terlalu Cekatan Ambil Keputusan
jpnn.com - JAKARTA - Direktur Eksekutif Reform Institute, Yudi Latif membandingkan Joko Widodo (Jokowi) dengan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebagai presiden. Menurut Yudi, ada perbedaan mencolok antara kedua presiden itu.
“SBY lambat mengambil putusan. Sedang Jokowi terlalu cepat mengambil putusan," kata Yudi dalam diskusi bertema "Menumbuhkan Komitmen Menjaga Kedaulatan NKRI" di DPR, Senayan Jakarta, Senin (8/12).
Hanya saja Yudi menilai langkah Jokowi yang terlalu cepat mengambil keputusan sebenarnya juga tidak baik bagi bangsa dan negara. Sebab, akar persoalan belum tentu benar-benar dipahami. "Kita bisa perkirakan apa yang terjadi kalau ambil putusan cepat tanpa mengetahui akar masalah, ini bisa berbahaya buat Indonesia," tegasnya.
Yudi lantas mencontohkan keputusan Jokowi menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi. Sebab, Yudi justru ragu Jokowi sudah punya informasi lengkap tentang BBM.
"Apa dia sudah memiliki informasi yang komprehensif tentang situasi BBM? Saya rasa belum, sehingga di saat harga BBM dunia merosot, dia tidak bisa meresponnya," ulasnya.
Meski demikian Yudi mengingatkan Jokowi agar berhati-hati terhadap pembisik. Sebab, bisa jadi pembisik di sekitar Jokowi justru hanya mencari keuntungan sendiri maupun kelompok tanpa peduli pada ideologi.
"Sementara banyak kader PDIP yang sudah berdarah-darah dan sangat ideologis dalam memperjuangkan Jokowi harus terpental dan diganti oleh kerumunan yang tidak terikat dalam sebuah kolektifitas ideologi," pungkasnya.(fas/jpnn)
JAKARTA - Direktur Eksekutif Reform Institute, Yudi Latif membandingkan Joko Widodo (Jokowi) dengan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebagai presiden.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ivan yang Suruh Siswa Menggonggong Dapat Kejutan dari Tahanan Polrestabes Surabaya
- Pengukuhan Kepengurusan KWP 2024-2026, Ariawan: Saatnya Bersinergi dan Berkolaborasi
- KPK Dalami Keterlibatan David Glen di Kasus TPPU Abdul Gani Kasuba
- Jaksa Agung ST Burhanuddin Soal Jaksa yang Terlibat Judol Hanya Iseng-Iseng, Astaga!
- Pordasi Era Kepemimpinan Aryo Djojohadikusumo Siap Kirim Atlet ke Olimpiade LA 2028
- Menteri Hukum Lantik Widodo Jadi Dirjen AHU, Tekankan Supremasi Hukum yang Transparan