Pengamat: SBY Bicara Malah Makin Gaduh
Kamis, 14 Juli 2011 – 18:28 WIB
JAKARTA - Pakar komunikasi politik, Tjipta Lesmana, menilai Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebagai sosok yang selalu mencari kambing hitam dalam menyikapi berbagai persoalan, termasuk saat menanggapi kiprah mantan Bendahara Umum Partai Demokrat, Muhammad Nazaruddin.
"Saya paling gemas melihat sikap Presiden SBY yang mencari kambing hitam dengan cara menyalahkan pemberitaan pers tentang masalah Nazaruddin," kata Tjipta Lesmana di press room DPR, Senayan Jakarta, Kamis (14/7).
Mestinya, kata Tjipta Lesmana, mestinya SBY sebagai Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, melakukan intropeksi diri. "Jangan buru-buru menyalahkan pihak lain," sarannya.
Kebiasaan mencari kambing hitam, kata Tjipta, justru menimbulkan masalah baru. "SBY ngomong cenderung bikin gaduh. Mestinya kalau presiden itu ngomong semua masyarakat tenang dan diam. Faktanya tidak demikian, selalu menimbulkan kontroversial," kata Tjipta.
JAKARTA - Pakar komunikasi politik, Tjipta Lesmana, menilai Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebagai sosok yang selalu mencari kambing hitam
BERITA TERKAIT
- Dari Zaman SBY, Guru ASN Terima Tunjangan Sertifikasi 1 Bulan Gapok, Janji Prabowo?
- Polri Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, Dedi Prasetyo Naik jadi Komjen
- Putusan MK Menguatkan Peradi Sebagai Wadah Tunggal Organisasi Advokat.
- Usut Kasus Investasi Fiktif, KPK panggil Dirut Taspen Antonius Kosasih
- Usut Kasus Korupsi di Kemenhub, KPK Panggil eks Kepala Balai Teknik Perkeretaapian Jateng
- Sidang Korupsi Timah, Ahli Nyatakan Mustahil Reklamasi Pertambangan Sama Seperti Semula