Pengamat Sebut Duet Prabowo-Anies Jadi Opsi Lawan Ganjar di Pilpres 2024
jpnn.com, JAKARTA - Saat ini sudah ada nama tiga bakal calon presiden (capres) yang akan berkompetisi di Pilpres 2024 mendatang.
Mereka adalah Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan eks Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Namun, dari tiga nama capres tersebut sosok calon wakil presiden (cawapres) masih misteri. Publik pun menereka-nerka. Bahkan ada yang berspekulasi jika Prabowo Subianto cocok untuk berpasangan dengan Anies Baswedan.
Lantas bagaimana peluang Prabowo Subianto dan Anies Baswedan jika berduet menjadi pasangan capres-cawapres?
Peneliti Senior Surabaya Consulting Group (SCG) Arif Budi Santoso mengatakan jika duet Prabowo-Anies terjadi maka tidak akan sulit untuk bersinergi, karena kedua tokoh tersebut beririsan.
Selain itu, duet keduanya untuk menandingi elektabilitas Ganjar Pranowo yang berpotensi terus naik.
"Dengan membaca tren elektabilitas Ganjar semacam itu, bisa dimungkinkan ada pergeseran kesadaran di antara kubu Prabowo dan Anies untuk mengonsolidasikan diri guna menantang Ganjar dengan melahirkan duet Prabowo-Anies. Hitung-hitungan itu dimungkinkan, sehingga terjadi konsolidasi di antara pendukung Prabowo dan Anies yang sebenarnya sedikit beririsan," ujar Arif kepada wartawan, Rabu (3/5).
Lebih lanjut Arief mengungkapkan ada kemungkinan besar duet Prabowo Subianto dan Anies Baswedan bisa saja terjadi.
Peneliti Senior Surabaya Consulting Group (SCG) Arif Budi Santoso mengatakan jika duet Prabowo-Anies terjadi maka tidak akan sulit untuk bersinergi
- Tidar Sukses Gelar Pra-Kongres IV, Ini Beragam Kegiatannya
- Temuan Litbang Kompas Jadi Tanda Kinerja Prabowo-Gibran Dirasakan Rakyat
- Prabowo Setujui Anggaran Rp 48,8 T untuk Lanjutkan Pembangunan IKN
- Basuki Undang Prabowo Groundbreaking Proyek Rp 6,5 Triliun di IKN
- Soal Program Makan Bergizi Gratis, Prabowo Minta Guru Tak Perlu Berterima Kasih
- Begini Capaian 100 Hari Kerja Kementerian BUMN Dalam Mendukung Asta Cita Prabowo-Gibran