Pengamat Sebut Golkar Mesti Waspadai Elektabilitas Airlangga
jpnn.com, JAKARTA - Direktur Eksekutif Lingkar Madani (LIMA) Indonesia Ray Rangkuti mengatakan sulit untuk mendongkrak elektabilitas Airlangga Hartarto.
Pasalnya, tidak ada momentum yang membuat publik bersimpati Menteri Koordinator Bidang Perekonomian tersebut.
"Tidak ada satu peristiwa yang membuat beliau ini dikenal, di Menteri Koordinator di Bidang Ekonomi, artinya sulit menaikan elektabilitas beliau," kata Ray di Jakarta, Senin (17/1).
Menurutnya, baliho-baliho yang sudah bertebaran selama ini tidak terlalu signifikan untuk menaikkan elektabilitas Airlangga Hartarto.
Di sisi lain, dia mesti bersaing dengan tokoh-tokoh lain untuk menjadi capres.
"Efek baliho juga tidak besar. Tentu ada efeknya, tetapi tidak besar, dan signifikan," ungkapnya.
Ray menilai, jika Partai Golkar terus memaksa mengusung Airlangga Hartarto sebagai capres, maka akan berimbas ke elektabilitas partai berlogo pohon beringin ini.
Pasalnya publik tidak tertarik terhadap capres yang diusung Golkar.
Direktur Eksekutif Lingkar Madani (LIMA) Indonesia Ray Rangkuti mengatakan sulit untuk mendongkrak elektabilitas Airlangga Hartarto
- Ada Dukungan KIM Plus kepada Pram-Doel, Golkar Jaksel Solid Memenangkan RIDO
- Kader Golkar Ingatkan Semangat Aji Assul untuk Memperbaiki Kekurangan Rezim Matakali
- Survei Pilkada Kaltim: Elektabilitas Rudy-Seno 57,9 Persen, Kalahkan Isran-Hadi
- Legislator Golkar Berharap Indonesia Lepas dari Middle Income Trap Lewat Hilirisasi Nikel
- Gugatan Ditolak PTUN, Ketua Tim Hukum PDIP Menggaungkan Prabowo Yes, Gibran No
- Temuan Kolaborasi Survei, Angka Keterpilihan Pramono-Doel Tertinggi, RK-Suswono Kalah