Pengangkatan CPNS & PPPK Dipercepat, Mas Syah: Alhamdulillah, Ini Kabar Baik

Pengangkatan CPNS & PPPK Dipercepat, Mas Syah: Alhamdulillah, Ini Kabar Baik
Wabup Trenggalek Syah Muhammad Natanegara dan jajaran mengikuti rapat koordinasi daring bersama Mendagri, Menteri PAN-RB, dan Kepala BKN di Aula Setda Trenggalek, Rabu (19/3/2025). (Antara/HO - Prokopim Trenggalek)

Sementara, pengangkatan PPPK paling lambat Oktober 2025.

“Alhamdulillah ini kabar baik, pengangkatan CPNS dan PPPK dipercepat. Kami di Pemkab Trenggalek akan segera melakukan kajian ulang karena arahan ini baru kami terima,” ujar Mas Syah. Data Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Trenggalek mencatat, terdapat 88 CPNS dan 904 PPPK tahap I yang dinyatakan lulus seleksi tahun anggaran 2024.

Seluruhnya sedang dalam proses pengusulan Nomor Induk Pegawai (NIP) ke BKN.

Adapun PPPK tahap II saat ini telah lulus administrasi dan menunggu jadwal seleksi.

Pelaksana Tugas Kepala BKD Trenggalek Anik Suwarni menyampaikan bahwa Pemkab Trenggalek telah menyiapkan penyesuaian administratif sesuai arahan pusat.

"Untuk CPNS kami segera menyiapkan pengusulan NIP. Begitu juga PPPK, baik yang sudah maupun yang belum mengikuti tes, jadwalnya akan segera disesuaikan," katanya.

Dia memastikan proses pengangkatan CASN tahun anggaran 2024 akan ditata sedemikian rupa agar tidak melewati batas waktu yang telah ditetapkan pemerintah pusat.

Untuk PPPK tahap II, Panitia Seleksi Daerah masih menunggu jadwal tes.

Mas Syah memastikan bahwa pengangkatan CPNS & PPPK hasil seleksi tahun anggaran 2024 bakal dipercepat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News